EntertainmentInternasional

Park Seo Joon Banjir Kritikan Usai Dianggap Bersikap Kasar kepada Park Bo Young

Jakarta, Deras.id – Aktor Park Seo Joon menjadi sorotan publik usai sikapnya kepada Park Bo Young yang dianggap kasar oleh netizen Korea. Hal itu terjadi saat Park Seo Joon dan Park Bo Young menghadiri acara stage greeting untuk mempromosikan film terbarunya ‘Concrete Utopia’ pada Sabtu (5/8/2023) di SGV Seomyeon, Busan.

Acara yang berlangsung di Busan pada Sabtu (5/8/2023) itu, dihadiri oleh para pemeran ‘Concrete Utopia’ dan juga melibatkan para penggemar. Saat itu, seorang penggemar yang hadir di atas panggung menyiapkan bando couple karakter Nick daan Judy Zootopia untuk Park Seo Joon dan Park Bo Young yang berperan sebagai pasangan suami istri dalam film tersebut.

Park Bo Young pun mengenakan bando Judy untuk dirinya sendiri dan memberikan bando Nick kepada Park Seo Joon. Namun, aktor berusia 34 tahun itu menolak untuk memakainya dengan memberi isyarat bahwa rambutnya telah menggunakan hair spray. Park Bo Young yang langsung mengerti maksud Park Seo Joon menganggukan kepala dan terus memegang bando tersebut di tangannya untuk beberapa saat.

Momen tersebut dibagikan di media sosial melalui rekaman video dan menjadi viral dengan dibanjiri kritikan dari netizen, karena mereka menganggap sikap Park Seo Joon kepada seniornya di dunia akting tersebut sangatlah tidak sopan. Aktor tersebut juga dinilai tidak memberikan fan service terbaik kepada para penggemar yang telah menghadiri acara tersebut.

Ada pula yang mengatakan bahwa mengenakan bando saat acara stage greeting merupakan hal yang lumrah dilakukan oleh para aktor. Para netizen pun membandingkan sikap Park Seo Joon tersebut dengan momen saat dirinya mengenakan bando di acara stage greeting film ‘Dream’ pada bulan Mei lalu.

Stage greeting sendiri merupakan acara yang digelar untuk mengucapkan terima kasih atas dukungan para pemirsa sekaligus untuk mempromosikan karya terbaru mereka. Umumnya dalam stage greeting, para aktor dengan senang hati menerima permintaan para penggemar, termasuk mengenakan bando atau kalung.

Sementara itu, ‘Concrete Utopia’ menceritakan tentang gempa bumi dahsyat yang menghancurkan kota Seoul. Namun, para korban bencana tersebut berkumpul apartemen Hwang Goong yang menjadi satu-satunya bangunan yang tersisa di Seoul setelah dilanda gempa.

Dalam film tersebut, Park Seo Joon memerankan karakter Min Sung, seorang pejabat publik yang memimpin para penyintas bersama Lee Byung Hun. Sedangkan Park Bo Young berperan sebagai Myeong Hwa, istri Min Sung yang berprofesi sebagai perawat. Film ini tayang pada 23 Agustus 2023 di bioskop Indonesia.

Penulis: Dinda | Editor: Apr

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami