PAN Harap Ketum Partai Pendukung Prabowo Segera Bahas Cawapres

Jakarta, Deras.id – Sekjen DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Eddy Soeparno berharap semua ketua umum partai pendukung Prabowo Subianto agar segera membahas nama cawapres yang akan diusung. Mengingat tahapan pencalonan capres dan cawapres sudah semakin dekat.

“Kita berharap akan bertemu dalam waktu dekat, karena apa, mulai kita memasuki masa pencalonan capres atau cawapres itu kan tinggal 6 Minggu lagi gitu ya. Jadi, soon or later, cepat atau lambat pasti akan dibahas,” kata Eddy di Jakarta, Rabu (30/8/2023).

Sampai saat ini, Prabowo belum menyebutkan seperti apa kriteria cawapres yang dibutuhkan agar dapat menyokong kemenangan di Pilpres 2024. Sehingga pertemuan semua ketum partai menjadi penting untuk mendengarkan aspirasi atau kehendak menteri Pertahanan itu.

“Sampai saat ini kita juga belum mendengar pak Prabowo kriterianya apa? Kira-kira apa yang dikehendaki pak Prabowo dari sosok seorang wapres yang akan mendampingi beliau kalau nanti,” tutur Eddy.

“Saya kira pentingnya partai-partai akan berkumpul para ketumnya untuk membahas salah satunya itu, mendengarkan apa yang dikehendaki atau apa yang memang menjadi aspirasi dari pak Prabowo,” imbuhnya.

Eddy menyebut bahwa semua partai pendukung Prabowo sama-sama menyodorkan nama untuk dicalonkan sebagai cawapres. Termasuk PAN yang menginginkan Menteri BUMN Erich Thohir menjadi cawapres pendamping Prabowo.

“Saya belum mau berandai-andai karena Golkar mengajukan pak Airlangga, PKB mengajukan Gus Muhaimin, kita mengajukan pak ET ya, PBB dalam kesempatan ini mengajukan pak Yusril gitu ya, di luar nama-nama itu belum ada yang diajukan,” ucap Eddy.

Eddy berharap semua partai yang telah menyatakan secara resmi mendukung Prabowo agar tetap solid. Sehingga target untuk menjadikan Prabowo sebagai presiden 2024 dapat tercapai.

“Spirit kebersamaan itu artinya dari awal kita sudah mengikat kerja sama politik, dan dengan kerja sama politik itu kita pasti akan bekerja untuk mencapai target,” ujar Eddy.

“Target kita adalah memenangkan Pak Prabowo menjadi presiden, Siapa wapresnya? Kembali lagi itu kita bahas bersama-sama,” sambungnya.

Penulis: Kusairi l Editor: Ifta

Exit mobile version