PolitikBerita

PKB Persilakan PAN Gabung Koalisi KIR

Jakarta, Deras.id – Rumor bakal bergabungnya PAN ke Koalisi KIR mendapat respons positif dari PKB. Sehingga wacana meleburnya antara Koalisi KIR dan KIB akan terwujud jika PAN dan Golkar resmi bergabung.

“Oh, tentu kami membuka seluas-luasnya partai-partai (termasuk PAN) yang akan bergabung dan sampai hari ini pertemuan demi pertemuan (dilakukan),” kata Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin saat jumpa pers di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Kamis (15/6/2023).

Koalisi KIR yang digagas oleh PKB dan Gerindra sangat terbuka bagi partai lain yang ingin bergabung. Temasuk PAN yang kabarnya akan mengajukan Menteri BUMN Erick Thohir untuk dicalonkan sebagai calon wakil presiden.

“Sampai hari ini belum pernah disampaikan ke kita. Belum (ada lobi-lobi) soal cawapres, partai yang mau bergabung (juga) belum mengajukan,” tutur Gus Muhaimin.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi merespons wacana peleburan Koalisi KIR dan KIB. Viva menegaskan bahwa siapapun capres yang akan di dukung oleh PAN, cawapresnya harus Erick Thohir.

“Istilahnya, apapun makanannya, minumannya teh botol sosro. Siapapun capresnya, cawapresnya Mas Erick Thohir,” kata Viva Yoga kepada wartawan, Kamis (15/6/2023).

Partai yang tergabung dalam KIB hanya PPP yang sudah menyatakan dukungannya kepada salah satu capres. Sehingga ia berharap PAN dan Golkar dapat terus bersama meskipun tanpa PPP.

“PAN tetap berkeinginan agar seiring sejalan dengan seluruh anggota KIB dalam satu kebijakan di Pilpres 2024. Jika tetap kompak, ya bersama PPP dalam satu pilihan yang sama,” ujar Viva.

“Jika dirasakan tidak bisa bersatu, maka minimal antara PAN dan Golkar tetap dalam satu pilihan yang sama,” sambungnya.

Penulis: Kusairi l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami