Jakarta, Deras.id – Sebuah video kecelakaan antara Kendaraan Taktis (Rantis) militer dengan pengendara sepeda motor viral beredar di media sosial. Peristiwa itu diketahui terjadi di Purwakarta, Jawa Barat, pada Kamis (19/1/2023).
“Iring-iringan mobil besar TNI menabrak dan melindas seorang ibu dan anak pengendara motor di depan Pom Bensin di Kebon Kolot Purwakarta,” tulis akun @melexmedia, Kamis (19/1/2023).
Pada video yang beredar, terlihat iring-iringan kendaraan militer melaju. Didepannya ada seorang ibu yang membonceng anak melintas hampir beriringan dan hendak disalip oleh kendaraan militer itu.
Setelah kamera perekam video sempat menunduk, tiba-tiba terlihat ibu dan anak itu tertabrak oleh kendaraan militer hingga menyebabkan sang ibu terlindas kendaraan militer tersebut.
Diketahui, Rantis tersebut adalah salah satu dari konvoi enam kendaraan Mayonarmed 9/1/1 Kostrad yang akan melaksanakan uji radio komunikasi aplikasi FindArt di Perkebunan The Ciater, Subang.
Saat ini kecelakaan tersebut masih diselidiki Subdenpom III/3-4 Purwakarta dan Polres Purwakarta.
Penulis: Saiful | Editor: Rea