Jakarta, Deras.id – Viral di media sosial video seorang driver taksi online bernama Hendra dipukul dan ditodong pistol oleh seorang pengendara mobil dengan pelat nomor dinas Polri. Penyebab penganiayaan tersebut lantaran disalip oleh driver taksi online di ruas jalan tol Jakarta -Tangerang, tepatnya dekat exit tol Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Kamis 4 Mei 2023 sekitar pukul 21.35 WIB.
“Apa a***g udah motong gue nggak ada bilang sorry sorry-nya lu a*****g. Gue catet pelat lu gue cari. Lu nantang? sini turun n******t,” ucap pemobil berpelat polisi tersebut dikutip dari video yang diunggah oleh akun instagram @merekamjakarta, Jumat (5/4/2023).
Dalam kejadian itu, Hendra tak melakukan perlawanan apapun. Ia sontak mengatakan akan menviralkan kejadian penganiayaan tersebut dan melaporkan ke pihak kepolisian.
“Saya takut dan trauma atas peristiwa ini. Saya akan melaporkan peristiwa ini ke Polda Metro Jaya,” ungkap Hendra dalam unggahan video tersebut.
Kemudian, hal tersebut mendapatkan respons dari Wakil Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Ahmad Sahroni.
Ia memuat unggahan video yang sama melalui akun instagramnya @ahmadsyahroni88, ia meminta meminta pelaku dapat ditindak cepat oleh Kapolda Metro Jaya.
“plat Nopol dr Polda metro jaya @kapoldametrojaya Wajib di Cari Manusia yg pegang Senjata nya Musti di periksa , saya sangat Yakin sm Pak Kapolda Metro baru …bsk pastii dah ketemu orgnya.. @ntmc_polri @dirlantas. Arogan nya Ngerihhhh…. 😭😭😭,” tulis Ahmad Sahroni.
Lebih lanjut, Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto langsung memberikan respons atas kejadian viral tersebut yakni adanya pengendara mobil berpelat polisi yang menenteng pistol di Tol Tomang, Jakarta Barat. Ia memerintahkan jajarannya untuk segera menangkap pelaku.
“Saya sudah perintahkan Dirkrimum dan jajaran reserse untuk segera mencari dan menangkap,” ucap Irjen Karyoto dalam keterangannya, Jumat (5/5/2023).
Irjen Karyoto juga menyatakan bahwa saat ini juga sudah memerintahkan ke Polres Metro Jakarta Barat untuk menyelidiki kasus tersebut.
“Polres-polres (juga diminta mencari). Saat ini juga sedang dilakukan penyelidikan oleh tim penyidik Sat Reskrim Polres,” imbuhnya.
Penulis: Redhy | Editor:Rifai