Jakarta, Deras.id – Uus emosi melihat aksi bejat seorang anak menyuruh ibunya mandi lumpur demi mendapatkan uang. Menurutnya memuliakan ibu adalah sebuah kewajiban.
“Makanya gue kesel banget, surga di telapak kaki ibu tapi lu mainin ibu lu kayak gitu. Anj**g, Gua Yang Mabok Tatoan aja gua gak gitu ke mak gua,” beber Uus dengan nada emosi di program close the door yang yang tayang pada Rabu (18/1/2023).
Uus menyayangkan aksi anak yang rela menjadikan ibunya sendiri sebagai talent di TikTok demi mendapatkan uang. Diketahui bahwa anak tersebut akan berhenti melakukan tindakannya jika diberi uang senilai 200 Juta.
“Menyandera ibunya sendiri, kalau lu pengen ibu gua berhenti mandi di bak, di malam hari, lu kasih gua 200 juta biar gua berhenti melakukan ini” cerita Uus.
Warganet pun ikut berbicara melalui kolom komentar. Beberapa di antaranya berharap agar para konten kreator dapat menyajikan konten yang lebih bijak dan bermanfaat.
“Terimakasih om deddy, telah mewakili keresahan masyarakat yang miris melihat orang tua yang harus nya sangat dimuliakan, tp malah direndahkan oleh anak-anak yg mulai rusak moralitas nya. Semoga para kreator Indonesia lebih bijak lagi dalam berkarya, mari kita sajikan budaya timur yang santun di media sosial,” tulis origami26.
“Akhirnya akhirnya…..permasalahan ibu2 mandi masukk ke close the door juga Semoga setelah dibahas disini ibu risma dan jajaran staffnya dan pemerintah yg lain2 segera ada tindakan bukan cuma peringatan aja Tolong ditindak tegas Terimakasih om ded. Om nya warga +62 semoga sukses terus” timpal Diah Miranti.
Belakangan ini viral konten live streaming TikTok yang merekam ibunya untuk mandi lumpur. Salah satunya dilakukan pengguna akun @intan_komalasari.
Penulis: Fzh l Editor: Iftah