UE Gelontorkan Pendanaan 10 Milar Euro untuk Negara -Negara ASEAN

Brussels, Deras.id- Presiden Komisi Eropa,  Ursula von der Leyen mengalokasikan dana 10 Miliar Euro untuk negara -negara di ASEAN. Pendanaan itu ditunjukan untuk pengerjaan proyek proyek energi terbarukan dan pertanian yang berkelanjutan.

“Kami melihat banyak permintaan di kawasan untuk men diversifikasi sumber investasi mereka dan bekerja dengan mitra yang dapat di andalkan, “ ungkap Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen dilansir Reuters.com (14/12/2022).

Itikad ini disampaikan oleh Ursula Von der Leyen dalam forum pertemuan puncak Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Uni Eropa dan ASEAN di gedung parlemen UE Brussels.

Rencananya, pendanaan 10 Milar Euro akan di investasikan paddi agendakan pada 2027 mendatang.

Dalam praktiknya, pendanaan akan dihimpun dari anggota negara Uni Eropa dan European Investment Bank (EIB), melalui skema kerja sama. Hingga pada akhirnya, akumulasi dana akan digelontorkan untuk pendanaan ASEAN.

Pada prinsipnya, UE ingin memperluas hubungan perdagangannya di luar perjanjian dengan Singapura dan Vietnam. UE juga ingin melakukan negosiasi perdagangan bebas dengan negara- negara ASEAN.

Penulis: Agung IEditor: Dian

Exit mobile version