Jakarta, Deras.id – Pelaksana Tugas Menteri Pemuda dan Olahraga (Plt Menpora), Muhadjir Effendy belum dapat memberikan pendapat terkait penolakan tim nasional sepak bola Israel untuk bermain dalam Piala Dunia U-20 di Indonesia.
Muhadjir menyampaikan bahwa persoalan mengenai polemik penolakan Timnas Israel berkaitan dengan wewenang Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD.
“Belum saya bicarakan secara mendalam karena itu berkaitan dengan domainnya Menteri Luar Negeri dan Pak Menko Polhukam. Sementara Pak Menko Polhukam masih di Australia,” kata Muhadjir kepada wartawan, Rabu (15/3/2023).
Bahasan mendalam terkait polemik penolakan timnas Israel dalam gelaran Piala Dunia U-20 di Indonesia akan disampaikan Muhadjir setelah prosesi serah terima jabatan dengan Menpora sebelumnya yakni Zainudin Amali.
“Besok insya Allah sudah ada serah terima saya dengan Pak Zainudin Amali, mungkin baru besok saya bisa memberi penjelasan ke teman-teman,” ujarnya.
Penolakan timnas Israel untuk bermain di Indonesia disuarakan oleh beberapa pihak, mulai dari komunitas masyarakat sipil hingga partai politik.
Penolakan keras terhadap timnas Israel datang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Kader PKS Syahrul Aidi Maazat menjelaskan bahwa kedatangan timnas Israel akan mencederai amanah UUD 1945 dan sikap politik Indonesia kepada Israel di mata negara lain, khususnya Palestina.
“Kehadiran tim Israel ini sangat kita sesalkan. Dimana saat ini kita sedang memperjuangkan eksistensi Palestina dan menggugat Israel agar menghentikan tindakan represifnya terhadap Palestina. Ini mencederai semangat dan misi bersama dan juga sikap Indonesia yang sudah tertuang dalam UUD 1955.” terang Syahrul dalam keterangan yang dikutip Redaksi Deras, Rabu (15/3/2023).
Syahrul yang juga menjabat sebagai Ketua Grup Kerja Sama Bilateral (GKSB) Indonesia-Palestina tersebut mengungkapkan bahwa hingga saat ini Israel masih banyak melakukan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) terhadap rakyat Palestina.
“Kita melihat sampai saat ini masih banyak pelanggaran HAM yang dilakukan Israel terhadap Palestina. Mohon kepada PSSI mempertimbangkan hal ini,” ungkapnya.
Sebagai informasi, timnas Israel lolos dalam Piala Dunia U-20 yang akan diselenggarakan di Indonesia. Israel lolos dalam Piala Dunia U-20 zona Eropa (UEFA) bersama Italia, Inggris, Prancis dan Slovakia. Gelaran Piala Dunia U-20 Indonesia akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang.
Penulis: Fausi | Editor: Rifai