Tempat Hiburan di Surabaya Tutup Saat Malam Natal

Surabaya, Deras.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya meminta tempat hiburan tutup sementara pada tanggal 24 Desember 2022 malam untuk menghormati pelaksanaan peribadatan malam natal di gereja.

“Kami minta untuk tutup mulai pukul 18.00-00.00 WIB,” kata Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Surabaya, Maria Theresia Ekawati Rahayu, Kamis (22/12/2022).

Maria menjelaskan pihaknya akan melaksanakan apel pengamanan natal pada 24 Desember 2022. Selain itu, Pemkot Surabaya juga akan melakukan kunjungan ke beberapa gereja.

“Pada tanggal 24 Desember 2022, pemkot akan menggelar apel persiapan pengamanan natal. Setelah itu, dilanjutkan dengan kunjungan ke beberapa lokasi gereja,” tambahnya.

Di sisi lain, Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, mengajak semua elemen untuk terus berkoordinasi. Mulai dari pengurus gereja, organisasi kepemudaaan, serta Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam). Hal itu dilakukan demi menjaga ketentraman serta keamanan saat peribadatan malam natal.

“Bila ada gangguan ketentraman, ketertiban dan keamanan tempat ibadah, segera lapor kepada camat, lurah, dan forkopimcam setempat, atau bisa juga menghubungi Call Center (CC) 112,” kata Eri.

Sebagai tambahan informasi, Sebanyak 18.855 orang personel gabungan dari berbagai elemen akan diterjunkan untuk pengamanan Nataru. Secara rinci dari 3.797 personil dari Pemprov Jatim, 11.186 personel Polri, 1.825 personel TNI dan 2.047 orang dari berbagai elemen masyarakat. Semuanya dipastikan akan bekerja sama dalam mengawal kenyamanan, keamanan dan keselamatan masyarakat saat perayaan natal dan tahun baru.

Penulis: Kusairi | Editor: Rea

Exit mobile version