BeritaNasional

Tak Hadiri Mutasi, Wabup Gamalis Kritisi Bupati yang Sering Gonta-ganti Pejabat

Berau, Deras.id – Wakil Bupati Berau, Gamalis, mengkritisi kebijakan Bupati yang sering gonta-ganti pejabat. Apalagi, pada bulan Desember ini, ada 3 jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) yang di geser.

Ia mengatakan, apabila rotasi terus dilakukan, maka program yang sudah berjalan tidak akan maksimal.

“Sebab, apabila rotasi jabatan terus dilakukan, maka mereka tidak akan pernah fokus pada tujuan programnya,”ungkapnya, Selasa (6/12/2022).

Ia mencontohkan posisi Kepala Disperindag Berau yang kini diganti. Padahal saat ini, Kadisperindag Salim sedang berupaya menekan angka inflasi di tengah kenaikan BBM bersubsidi.

“Paling tidak selesaikan dulu pekerjaannya. Jangan sebentar-sebentar dirotasi,” katanya.

Menurutnya, rotasi yang dilakukan secara terus menerus dan begitu cepat tidak membuat suatu instansi bisa lebih baik. Bahkan, dapat menyebabkan hilangnya fokus pekerjaan yang telah lama dibangun.

“Jadi, berhentilah merotasi jabatan. Bina yang ada. Jadi, jangan berharap banyak dengan pembangunan Berau, jika rotasi jabatan masih jadi kebiasaan bagi kita,” tuturnya.

Ia mengungkapkan, sejauh ini dirinya tidak pernah dilibatkan dalam hal rotasi, bahkan diskusi pun tidak pernah. Tiba-tiba sudah ada pergantian rotasi dan nama pejabatnya.

“Tidak ada. Hanya penyampaian ada rotasi. Jadi tidak dalam bentuk diskusi. Tahunya sudah ada rotasi jabatan,” pungkasnya.

Penulis: Rudhono l Editor: Dian

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami