Jakarta, Deras.id – Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, menerima fasilitas golden visa yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Kamis (25/7) di Ritz Carlton, Jakarta. Pemberian golden visa ini merupakan yang pertama kali dilakukan oleh pemerintah Indonesia, sehingga Shin Tae-yong menjadi orang pertama yang mendapatkan fasilitas tersebut setelah diluncurkan.
Golden visa adalah layanan izin tinggal untuk Warga Negara Asing (WNA) dalam kurun waktu lima hingga sepuluh tahun, dengan syarat berinvestasi di Indonesia dalam jumlah yang telah ditentukan. Inisiatif ini bertujuan untuk menarik investor dan profesional berkualitas, serta memberikan kemudahan bagi mereka yang berkontribusi pada perekonomian Indonesia.
Dengan demikian, Golden Visa RI merupakan inisiatif yang bertujuan untuk menarik orang asing berkualitas yang dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan ekonomi Indonesia.
“Hari ini kita akan meluncurkan layanan golden visa untuk memberikan kemudahan kepada WNA [warga negara asing] untuk berinvestasi dan berkarya di Indonesia,” kata Jokowi dalam pidatonya.
Kebijakan ini diatur dalam Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Permenkumham) Nomor 22 Tahun 2023 tentang Visa dan Izin Tinggal serta Peraturan Menteri Keuangan (Permenkeu) Nomor 82 Tahun 2023.
Warga Negara Asing (WNA) yang memperoleh Golden Visa RI dapat menikmati berbagai manfaat eksklusif, salah satunya adalah tinggal dengan jangka waktu yang lebih lama. Pemegang Golden Visa juga memperoleh kemudahan keluar dan masuk Indonesia tanpa perlu mengurus Izin Tinggal Terbatas (ITAS) ke kantor imigrasi. Manfaat eksklusif lainnya termasuk efisiensi karena tidak perlu lagi mengurus ITAS secara rutin.
“Ingat hanya untuk good quality traveller sehingga harus benar-benar selektif, bener-benar diseleksi, benar-benar dilihat kontribusinya jangan sampai meloloskan orang-orang yang membahayakan keamanan negara,” lanjut Jokowi.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah menandatangani perpanjangan kontrak selama tiga tahun hingga 2027 pada 28 Juni 2024. Meskipun belum ada pernyataan resmi, PSSI dan Shin Tae-yong sepakat untuk menangani Timnas Indonesia hingga 2027. Perpanjangan kontrak ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi perkembangan sepakbola Indonesia dan menunjukkan komitmen PSSI dalam membangun Timnas Indonesia lebih kuat dan solid di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong hingga tahun 2027
Penulis: Elfajr l Editor: Apr