Sampah Berserakan di GBK setelah Jokowi Bertemu Relawan

Jakarta, Deras.id – Pertemuan Presiden Joko Widodo dengan relawannya di GBK siang tadi menyebabkan banyak sampah berserakan di sekitar stadion. Hal ini diketahui dari video yang beredar, salah satunya akun Instagram @jktinfo.

“Sabtu (26/11) Nampak sampah yang berserakan di sekitaran kawasan GBK,” bunyi caption dalam postingan akun @jktinfo yang menunjukan situasi GBK pasca pertemuan Jokowi dengan relawannya.

Banyak sampah plastik berupa botol maupun gelas air mineral, sisa-sisa makanan, dan kotak berbahan kertas sisa tempat makanan ringan. Kondisi genangan air akibat hujan menambah sekitar stadion semakin kotor.

Kondisi ini memicu omelan netizen yang ditulis pada video yang diunggah. Beberapa menunjukkan kekecewaan atas sampah yang berserakan ini.

“Habis bikin acara NUSANTARA BERSATU, gak sekalian bikin acara NUSANTARA MENYAPU?,” komen satire akun instagram @ratuaprl dalam postingan @jktinfo.

“Sampahnya dong tolong hadeeuhh,” imbuh akun @arr_iyunn dalam postingan yang sama.

Sekadar informasi, Jokowi bertemu relawannya di GBK dengan tema Gerakan Nusantara Bersatu: Satu Komando Untuk Indonesia. Sedikitnya hadir 150 ribu relawan pada acara tersebut.

Sebelumnya komentar miring netizen juga memenuhi laman sosial media hingga kata ‘Katanya GBK’ trending di Twitter. Pasalnya sempat muncul aturan GBK tidak boleh digunakan untuk acara besar termasuk Piala AFF 2022. Namun aturan tersebut berbanding terbalik dengan apa yang terjadi hari ini.

Penulis: Fausi l Editor: Ifta

Exit mobile version