Real Madrid Tumbang di Tangan Rayo Vallecano 3-2, Puncak Klasemen Digusur Barcelona

Jakarta, Deras.id – Real Madrid ditumbangkan Rayo Vallecano di Estadio de Vallecas pada Selasa 8 November 2022. Laga yang berlangsung di pekan ke-13 Liga Spanyol 2022/2023 ini berakhir dengan skor 2-3 untuk kemenangan tuan rumah.
Laga aru berjalan lima menit, Rayo langsung menghajar Madrid secara mengejutkan. Kiper Courtois diperdaya Comesana dengan tendangan voli.
Usai kebobolan, Madrid kemudian mendominasi serangan. Namun, Rayo bertahan sangat rapat. Penguasaan bola Madrid tak berbuah apa-apa.
Kendati demikian pada ke-36 Marco Asensio memaksa pemain bertahan Rayo melakukan pelangggaran di kotak terlarang. VAR memastikan itu pelanggaran sehingga Madrid pun mendapat hadiah penalti.
Luka Modric yang dipercaya mengeksekusi sukses membobol gawang Rayo di menit ke-37. Penempatan bolanya di tengah gawang gagal dibaca olehj kiper Dimitrievski.
Sebulum babap pertama usai, Madrid justru berbalik unggul. Berawal dari tendangan sudut, Militao berhasil menambah gol di menit ke-41.
Tak butuh waktu lama, sesaat kemudian Rayo mencetak gol lagi. Garcia menjadi aktor penyama kedudukan yang tercipta di menit ke-44.
Memasuki babak kedua, wasit utama Juan Martinez Munuera memberikan hadiah penalti untuk Rayo karena Dani Carvajal melakukan hand ball pada menit ke-64.
Trejo yang maju sebagai algojo sukses memperdaya Cortois sehingga membuat Rayo unggul 3-2 di menit ke-67.
Setelah itu, tidak ada gol tercipta kembali hingga wasit meniup peluit panjang. Skor berakhir 3-2 untuk kemenangan tuan rumah.
Susunan Pemain
Rayo Vallecano (4-2-3-1): Stole Dimitrievski; Ivan Balliu, Florian Lejeune, Alejandro Catena, Francisco Garcia; Oscar Valentin, Santi Comesana (Pathe Ciss 79’); Isi Palazon (Pep Chavarria 88’), Oscar Trejo (Unai Lopez 71’), Alvaro Garcia (Salvi Sanchez 88’); Sergio Camello (Radamel Falvcao 88’).
Pelatih: Andoni Iraola
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal (Lucas Vasquez 85’), Eder Militao, David Alaba, Ferland Mendy (Nacho Fernandez 85’); Federico Valverde, Aurelien Tchouameni (Eduardo Camavinga 69’), Luka Modric (Mariano Diaz 79’); Marco Asensio, Rodrygo Goes, Vinicius Junior.
Pelatih: Carlo Ancelotti.***

Penulis: Hari Wibowo | Editor: Ifta

Exit mobile version