Prabowo Bertemu Khofifah di Jatim, Bahas Apa?

Surabaya, Deras.id – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto bertemu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indra Parawansa secara tertutup di De Soematra, Surabaya, Senin (13/2/2023) malam.

Pertemuan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk terima kasih Prabowo atas jamuan Khofifah pada kesempatan sebelumnya di Gedung Grahadi Surabaya tahun 2022 lalu.

“Kami berdiskusi tentang sejarah Nahdlatul Ulama. Bu Khofifah juga cerita rencana kerja sama dengan Timur Tengah untuk melestarikan Islam yang moderat. Saya banyak belajar dari beliau,” kata Prabowo dalam keterangannya, Selasa (14/2/2023).

Prabowo tidak ragu menyampaikan bahwa Gubernur Jawa Timur tersebut sebagai tokoh yang memiliki kemampuan tingkat negara dan bangsa.  Hal tersebut disampaikan Prabowo pasca bertemu Khofifah.

“Saya kira beliau salah satu tokoh yang mempunyai kemampuan di tingkat negara dan bangsa,” ungkapnya.

Prabowo juga tidak mengelak bahwa pertemuannya tersebut juga membahas seputar politik. Namun, secara tidak langsung Prabowo menyampaikan bahwa obrolan soal politik yang lebih dalam akan dibahas di kesempatan yang lain.

“Tadi tidak langsung kita singgung ya, tentunya itu pada saatnya nanti kita bahas,” terangnya.

Sebaliknya, dalam kesempatan tersebut Khofifah enggan memberikan komentar mengenai pertemuan tertutupnya dengan Prabowo. Dirinya hanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada wartawan yang ingin meminta pernyataannya tentang pertemuan tersebut.

“Sampun, matur nuwun kawan-kawan nggih (sudah, terima kasih kawan-kawan ya),” kata Khofifah dalam bahasa Jawa.

Penulis: Fausi l Editor: Rifai

Exit mobile version