Jakarta, Deras.id – Polsek Jatinegara berhasil mengamankan puluhan remaja yang diduga hendak tawuran di dua lokasi berbeda yang ada di Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.
“Kejadian dini hari sekira pukul 03.40 dini hari. Anak-anak tersebut terindikasi akan melakukan tawuran,” kata Kapolsek Jatinegara Kompol Entong Raharja, Senin (5/12/2022) kemarin.
Kompol Entong Raharja menjelaskan, sejumlah pemuda tersebut ditangkap lantaran hendak tawuran di Jalan Otista Raya dan DI Panjaitan. Penangkapan 20 remaja tersebut atas laporan dari warga yang resah karena aksi mereka.
“Polsek Jatinegara dengan jajaran membantu melakukan antisipasi. Ternyata berdasarkan informasi tersebut akurat. Artinya informasi tersebut Polsek Jatinegara melakukan preventif,” katanya.
Dari tangan terduga polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa senjata tajam (sajam) yang akan digunakan untuk tawuran.
“Kita amankan dua jenis celurit, namun mereka tidak mengakui sajam tersebut,” tambahnya.
Setelah diperiksa, kata Kompol Entong Raharja, pihaknya bakal memanggil orang tua dari para remaja tersebut. Pihaknya juga berharap agar orang tua dapat menjaga dan mengawasi anak-anaknya agar tidak tawuran.
“Pihak kepolisian melakukan upaya-upaya humanis terhadap anak di bawah umur terkait dengan perilaku yang menyimpang ini, khususnya terkait peran orang tua dan guru mereka di sekolah,” tutupnya.
Penulis: Putra Alam | Editor: Rifai