PolitikBerita

PKB Sambut Baik Jika Demokrat Gabung Dukung Prabowo

Jakarta, Deras.id – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sangat terbuka jika Partai Demokrat mau bergabung mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Sehingga peluang untuk memenangkan pemilihan presiden akan semakin terbuka.

“Iya welcome kok, PKB senang saja bila Demokrat bisa gabung dan ikut mendukung (Prabowo),” kata Ketua DPP PKB Daniel Johan kepada wartawan, Kamis (20/7/2023).

Demokrat saat ini berada di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) bersama dengan Partai NasDem dan PKS. Namun Daniel Johan akan sangat senang jika nantinya Demokrat merapat dengan Partai Gerindra dan PKB di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

“Sejauh ini yang kami pahami Demokrat sudah tergabung dalam koalisi tersendiri, dan rasanya masing-masing merasa solid di koalisinya. Kalaupun Demokrat tertarik gabung kami happy kok,” tutur Daniel Johan.

Baca Juga:  Gerindra Sebut Prabowo Siap Penuhi Undangan Debat BEM UI

Sebelumnya, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut pertemuan partai politik sangat bagus untuk suasana politik menjelang Pemilu 2024. Muzani juga menekankan bahwa pertemuan antara Gerindra dan Demokrat bukan untuk saling menggoda untuk berpindah koalisi.

“Walaupun kami hari ini dalam posisi berbeda, kami merasa ketemu kawan-kawan lama semuanya, ada mantan jubir Prabowo Jansen, semuanya, kami sekali lagi tidak bermaksud menggoda keputusan politik Demokrat, karena kami semuanya saling menghormati posisi-posisi lain,” ujar Muzani di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023).

Sebelum menutup sambutannya, Muzani sempat berpantun yang menyebut Prabowo akan semakin kuat jika Demokrat bergabung untuk mendukung. Berikut pantun yang disampaikan Oleh Muzani:

Pergi ke pasar beli alpukat

Membelinya di Pasar Terapung

Baca Juga:  Jokowi Coba Kereta Cepat, Masyarakat Diimbau Beralih ke Trasportasi Publik

Pak Prabowo akan tambah kuat

Jika Partai Demokrat tambah bergabung

Penulis: Kusairi l Editor: Ifta

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda