BeritaPolitik

PAN Bantah Dukung Prabowo Jadi Capres di Koalisi Besar

Jakarta, Deras.id – Ketum PAN Zulkifli Hasan membantah adanya isu bahwa partainya mendukung Ketum Gerindra Prabowo menjadi capres di koalisi besar. Selama ini yang dilakukan pihaknya hanya sebatas komunikasi sebagaimana partai politik pada umumnya.

“Belum dukung mendukung, yang ada saat ini masih komunikasi politik. Kami mengobrol ke sana dan ke sini, belum pada tahap dukung mendukung,” kata Zulhar di Kantor DPP PAN pada Jumat (14/4/2023).

Hal yang sama juga disampaikan Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno. Ia mengatakan bahwa sampai saat ini tidak ada pembicaraan terkait Prabowo sebagai capres yang akan diusung koalisi besar. Namun ia tidak menutup kemungkinan dukungan tersebut akan diberikan mengingat sejarah Pilpres dua periode terakhir.

“Jadi ibaratnya kalaupun ada pembicaraan yang lebih intensif lagi dengan Gerindra dan Prabowo lagi, kami ibaratnya PAN tinggal klik begitu saja,” ujar Eddy.

“Kami mencoba membangun kembali gagasan dan pemikiran yang telah kami lakukan di Pilpres 2014 dan 2019,” sambungnya.

Diketahui, Zulkifli mengunjungi kediaman Prabowo Subianto di Jakarta pada Sabtu (8/4/2023). Pertemuan tersebut untuk menjalin silaturahmi dan membahas koasli besar untuk kemenangan pada kontestasi politik mendatang.

Zulkifli didampingin Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi, Asman Abnur dan Yandri Susanto. Sedangkan Parbowo didampingi para jajaran pengurusnya.

Sebagaimana diketahui, wacana koalisi besar merujuk pada bergabungnya Koalisi Indonesia Bersatu yang beranggotakan Partai Golkar, PAN, dan PPP. Serta Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya yang beranggotakan Partai Gerindra dan PKB.

Penulis: Fia l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami