Menaker Sebut L20 Beri Capaian Untuk Agenda Prioritas Ketenagakerjaan

Jakarta, Deras.id– Menteri Kentenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengungkapkan, jika peran Labour 20 (L20) telah sukses memberi capaian prioritas ketenagakerjaan pada, Minggu (13/11/22) kemarin di Badung, Bali. Sebelumnya, Labour 20 adalah perserikatan pekerja dari negara-negara yang tergabung dalam G20 dan Global Unions.

“Kami menyambut baik peran Labour 20 (L20) yang telah menghasilkan komitmen bersama dalam mencapai agenda prioritas ketenagakerjaan. Hal ini menjadi modal penting bagi keberlangsungan usaha di masa depan,” ucap Ida Fauziyah saat jadi pembicara forum The Labour 20 (L20) Summit Event, di akun Instagram @kemnaker

Ida Fauziyah juga menegaskan, jika selama ini berbagai upaya telah dilakukan demi menjaga kelangsungan usaha dari berbagai tantangan dalam dunia ketenagakerjaan yang dihadapi.

“Saya sangat menyakini pentingnya solidaritas, kerja sama, dan semangat kemanusiaan untuk merespon tantangan global khususnya di bidang ketenagakerjaan,” jelasnya.

Ida melanjutkan, dalam upaya meningkatkan peran dan kontribusi L20 yang lebih adaptif dan iknlusif pihaknya menyarankan untuk aktif mendukung kelima pilar Active Labour Market Policies (ALMP) yang menekankan pelatihan vokasi

“Kolaborasi tripartit antara pemerintah dan L20 dalam pelatihan vokasi merupakan upaya mendorong produktivitas pekerja secara berkelanjutan, salah satu bentuk nyata kolaborasi melalui program BLK Komunitas,” harapnya.

Diakhir acara, Ida Fauziyah berharap peran L20 bisa menghasilkan kerja sama dan kolaborasi untuk perumusan perubahan, terutama bagi generasi mendatang agar terwujud keadilan untuk semua.

“Mari kita bergandengan tangan dan berkolaborasi mewujudkan keadilan sosial bagi semua, tanpa ada kelompok yang tertinggal,” tutupnya.

Penulis: Redhy I Editor: Rifai

Exit mobile version