Kuala Lumpur, Deras.id – Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly/Daniel Marthin dinilai lebih hebat ketimbang Jagoan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Legenda Bulu Tangkis Malaysia, Tan Bin Shen menilai Aaron/Soh perlu bekerja lebih keras untuk mengejar Leo/Rolly seperti yang nampak pada Malaysia Masters 2023.
“Shuttlecock-nya lamban [di venue], jadi ada pekerjaan yang perlu dilakukan untuk kondisi kebugaran dan kekuatan yang kurang [dibandingkan Leo/Daniel],” kata Tan, dikutip dari New Strait Times, Rabu (31/05/2023).
Bin Shen memuji regenerasi ganda putra di Indonesia yang sangat luar biasa. Ia berharap malaysia dapat mengikuti jejak Indonesia sehingga akan tumbuh bibit-bibit baru yang menjanjikan dari Ganda Putra.
“Dari penilaian saya, mereka telah banyak berkembang. Baik Aaron dan Wooi Yik tahu bahwa mereka tidak boleh berpuas diri setelah menjadi juara dunia. Mereka harus berjuang untuk kualifikasi Olimpiade, semua orang harus memulai dari awal. Mereka juga mengerti tentang ini,” tambahnya.
Untuk diketahui, Indonesia memang memiliki kualitas pebulu tangkis yang luar biasa, khususnya di nomor ganda putra. Selama bertahun-tahun, ganda putra Indonesia mendominasi di level dunia.
Dimulai dari masa Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan kemudian Marcus Gideon/Kevin Sanjaya hingga Fajar Alfian/Rian Ardianto. Kini, ada Leo Rolly/Daniel Marthin yang menjadi pasangan ganda putra menjanjikan masa depan.
Leo/Daniel sendiri telah sukses menembus peringkat kesembilan di ranking BWF. Pada tahun ini, mereka telah memenangkan dua gelar, yaitu pada Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023 lalu.
Penulis: Toro | Editor: Saiful