Lavani Kembali Bidik Juara di Ajang Proliga 2024

Jakarta, Deras.id– Klub bola voli Jakarta Lavani Electric mengusung ambisi juara di Proliga 2024. Klub binaan Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono itu akan merebut gelar juara beruntun kali ketiga jika sukses menjadi jawara pada musim ini.

Lavani melakukan debutnya di Proliga pada musim 2022. Tim mereka diperkuat pemain bernuansa timnas seperti Dio Dzukifli sebagai kapten tim sekaligus motor serangan Lavani. Tim yang bermarkas di Bogor tersebut sukses menjadi squad yang solid dengan kombinasi Dony Hariyono dan dua pemain asing, Jorge Gonzalez Garcia (Kuba) dan Leandrio Martins da Silva (Brazil). Lavani tampil bringas sepanjang gelaran Proliga 2022. Di partai puncak Lavani berhasil menghentikan dominasi tim langganan juara, Surabaya Bhayangkara Samator dengan skor set 3-2. Dengan hasil tersebut Lavani sukses keluar sebagai kampiun pada musim pertamanya di Proliga.
Lavani tidak banyak mengubah komposisi pemainnya pada gelaran Proliga 2023. Mereka hanya mendatangkan Fachri Septian sebagai pengganti Dony Hariyono yang masih terikat kontrak dengan klub barunya di Jepang. Lavani kembali tampil dominan dan berhasil mempertahankan gelar juara setelah meredam perlawanan Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor set 3-2.

“Tujuan kami adalah tujuan yang besar, berkeinginan selaku pemegang juara dari 2022 dan 2023, back to back, Insya Allah, dengan izin Allah LavAni bisa meraih gelar juara 2024 ini untuk melengkapi gelar kami,” ujar Asisten Pelatih Jakarta LavAni, Roy Makpal.

Lebih lanjut Roy Makpal menegaskan bahwa timnya tidak gentar melihat komposisi-komposisi pemain tim lain pada Proliga musim ini. Seperti diketahui, terdapat tim di Proliga 2024 yang menjadi sorotan dengan squad paling menjanjikan untuk meraih gelar juara yaitu, Jakarta STIN BIN. Demi meraih hasil maksimal, Roy Makpal juga menyebut bahwa timnya akan menganggap semua pertandingan di Proliga layaknya partai final.

“Lavani tidak melihat tim Proliga itu hebat karena bertaburan bintang. Lavani sudah ditekankan sama pembina kami Pak SBY dan juga manajemen, semua tim yang di Lavani adalah yang terbaik,” ucap Roy.

“Jadi kami fokus berusaha untuk memenangkan di setiap pertandingan dan kami menganggap itu seperti partai final karena semua tim juga mempersiapkan timnya sebaik mungkin dan maksimal,” imbuhnya

Jakarta Lavani akan menghadapi tim pendatang baru di laga pembuka, Jakarta Garuda Jaya, pada Kamis (25/4/2024) pukul 14.00 WIB. Duel tersebut akan bergulir di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Penulis: Rizal l Editor: Apr

Exit mobile version