KPU Jadwalkan Debat Capres-Cawapres, Dimulai Desember

Jakarta, Deras.id – KPU telah menjadwalkan debat capres dan cawapres akan dimulai pada bulan Desember 2023 menjelang Pemilu 2024. Debat tersebut akan dilakukan selama lima kali hingga awal tahun depan.

“Sampai akhir 2023 itu dua kali, kemudian di awal tahun sampai nanti jelang masa akhir kampanye itu tiga kali,” kata Komisioner KPU August Mellaz kepada warwatan pada Kamis (23/11/2023).

August menjelaskan debat capres akan dilakukan dengan 5 termin yang berbeda-beda. Debat tersebut akan dilakukan di Jakarta dan di luar Jakarta.

“Kami punya rencana nanti satu di Jakarta yang empat kalau bisa di luar Jakarta biar diputer mulai dari ujung Indonesia, barat, tengah seperti itu,” ucap August.

Sebagaimana diketahui, Pilpres 2024 diikuti tiga paslon. Paslon nomor urut 1 adalah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Ginean Rakabuming. Yang ketiga paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Sekedar informasi, rangkaian Pilpres terdekat saat ini adalah masa kampanye yang akan dimulai pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian dilanjutkan masa pencoblosan pilpres hingga caleg pada 14 Februari 2024.

Penulis: Fia l Editor: Ifta

Exit mobile version