BeritaNasional

KPM DKI Jakarta akan Terima Bansos Ramadhan 10Kg Beras

Jakarta, Deras.id – Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan menerima bantuan sosial (bansos) Ramadhan berupa beras sejumlah 10 Kg. Rencananya, bansos tersebut akan dibagikan pada 5 April 2023 mendatang.

“Bulog ditugaskan dalam bentuk beras. Akan kita lakukan secara nasional itu hari Rabu 5 April besok,” kata Direktur Supply Chainsmokers dan Pelayanan Publik Perum Bulog, Mokhamad Suyamto kepada wartawan dikutip Deras.id, Senin (3/4/2023).

Proses penyaluran beras kepada KPM di wilayah Indonesia berbeda-beda, karena pengiriman berdasarkan data KPM dari Kementerian Sosial. Apabila Bulog telah menerima data KPM dari Kementerian Sosial, selanjutnya akan dikirim melalui PT Pos sesuai dengan data yang tersedia.

“Karena kita itu kan menyalurkan melalui data KPM dari Kementerian Sosial. Data itu kami terima kemudian kita bekerjasama dengan PT Pos untuk mengantarkan. Saat ini kita perlu waktu. Nah saat ini sedang disusun rencana penyalurannya,” tutur Mokhamad Suyamto.

Selain itu, Perum Bulog juga bekerja sama dengan Dinas Daerah. Apabila sudah mendapatkan data by name by address, Perum Bulog akan melakukan koordinasi dengan Dinas Daerah guna menyusun rencana penyaluran.

Sebelumnya Bulog sudah menyalurkan bantuan beras sebanyak 20 Ton ke Papua serta Yogyakarta.
Harapannya, dalam waktu dekat ini Bulog dapat menyalurkan beras ke DKI Jakarta dan sekitarnya.

“Mudah-mudahan minggu ini sudah masuk sehingga bisa jalan semuanya,” ujar Mokhamad Suyamto.

Diketahui, terhitung mulai dari bulan Maret hingga Mei 2023 Bulog akan menyalurkan beras bansos sebanyak 210.000 Ton setiap bulannya dengan target penyaluran sebanyak 21 Juta KPM. Setiap keluarga akan mendapatkan beras 10Kg setiap bulannya.

Penulis: Risca l Editor: Rifai

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami