EntertainmentInternasional

Klarifikasi Shin Hye Sun Usai Dituduh sebagai Peminum Berat

Jakarta, Deras.id – Shin Hye Sun baru-baru ini tengah melakukan konferensi pers pada 19 Oktober untuk fim terbarunya yang bertajuk ‘Brave Citizen’. Pada kesempatan itu, aktris cantik ini juga mengklarifikasi tuduhan yang ditujukan padanya.

“Bahkan menjelaskannya pun lucu. Saya tidak yakin apakah saya harus membahas hal ini, karena ada orang yang mengatakan hal ini di komentar, dan saya tidak bisa mengubah mereka menjadi pembohong. Tetapi, saya yakini mungkin ada sedikit kesalahpahaman,” ujar Shin Hye Sun.

Sebelumnya, Shin Hye Sun dan aktor Cho Jin Woong dinilai sebagai artis yang paling dihindari oleh pegawai bar karena dianggap sebagai peminum berat. Seorang pegawai bar menyatakan bahwa Shin Hye Sun pernah minum 20 botol soju sekaligus bersama teman-temannya. Dia juga diduga minum 50 gelas Highball atau wiski seorang diri. Bintang ‘See You In My 19th Life’ ini melanjutkan penjelasannya bahwa rumor tersebut hanya kesalahpahaman.

“Saya hanya pergi ke bar yang satu ini. Saya biasa di sana, dan saya baru minum di sana selama lima tahun terakhir. Bar memiliki ruangan yang tidak dapat dilihat orang lain di dalamnya. Saya minum Highballs di sana. Jadi, untuk mengatasi rumor tersebut, saya tidak pernah minum sebotol bir sendirian,” ucap Shin Hye Sun.

“Alasan mengapa saya ingin mengatakan bahwa rumor yang menyatakan saya adalah peminum berat adalah kesalahpahaman, karena saya hanya minum selama ada acara yang berhubungan dengan pekerjaan. Karena pada saat itulah saya minum. Ketika saya minu, saya banyak minum. Karena jarang sekali saya bisa bebas minum bersama orang lain, sehingga pada acara seperti ini saya banyak minum. Karena ada kalanya saya minum banyak, saya tidak yakin apakah saya peminum berat atau tidak. Tetapi, saya tidak suka bau alkohol,” tandasnya.

Shin Hye Sun kemudian teringat saat dia mengungkapkan bahwa dia dan teman-temannya meminum 40 botol soju. Tetapi, aktris cantik itu menjelaskan bahwa itu bukanlah soju, melainkan Chungha, sejenis alkohol yang lebih manis dan lebih lemah dari soju.

Sementara itu, film Shin Hye Sun mendatang ‘Brave Citizen’ akan tayang perdana di Korea pada 25 Oktober 2023. Film ini menggambarkan kisah seorang mantan juara tinju yang menjadi guru pengganti yang berjuang melawan ketidakadilan.

Penulis: Dinda | Editor: Apr

Show More

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami