Ndunga, Deras.id – Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali berulah. Diketahui, kelompok tersebut membakar pesawat Susi Air dengan nomor penerbangan SI 9368. Hingga kini, pilot beserta lima penumpang lainnya belum diketahui keadaannya.
“Memang benar ada laporan tentang pesawat milik Susi Air yang dibakar KKB di Paro, Kabupaten Nduga,” kata Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius Fakhiri, Selasa (7/2/2023).
Mathius menambahkan, hasil pemantauan yang dilakukan lewat udara memang terlihat satu pesawat terbakar di ujung lapangan terbang Paro, Kabupaten Nduga, Papua.
“Dari pengecekan yang dilakukan dari udara, terlihat pesawat terbakar di ujung lapangan terbang Paro,” tambahnya.
Sebelumnya, pesawat Susi Air dengan nomor penerbangan SI 9368 tersebut dipiloti oleh Kapten Philips M. Dengan membawa lima penumpang yang termasuk seorang bayi. Namun hingga kini, nasib pilot beserta lima penumpangnya belum juga diketahui.
“Belum diketahui nasib pilot beserta lima penumpang lainnya,” pungkasnya.
Penulis: Kusairi | Editor: Rea