BeritaNasional

Kepala OIKN Kantongi 71 Investor

Jakarta, Deras.id – Kepala Otorita Ibu Kota Negara (OIKN) Nusantara Bambang Susantono telah menerima Letter Of Intent (LOI) dari 71 investor dari dalam maupun luar negeri. Tiga di antaranya telah mendapatkan Surat Izin Prakarsa Proyek (SIPP) dari pemerintah. 

“Investor yang berminat ada 100 lebih, tapi yang telah mengirimkan Letter Of Intent (LOI) ada 71 perusahaan yang berasal dari luar dan dalam negeri, dengan komposisi investor dalam negeri masih lebih banyak daripada yang dari luar negeri,” tutur Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dalam keterangan tertulis dikutip Deras.id, Kamis (12/1/2023). 

Sektor yang paling diminati oleh investor saat ini adalah infrastruktur dan utilitas. Selanjutnya disusul oleh sektor mixed used dan komersial, perumahan, jasa konsultan, kesehatan, perkantoran swasta dan BUMN, perkantoran pemerintah, serta teknologi. 

Bambang menyampaikan agar tidak membebani APBN, pemerintah perlu untuk bekerja keras mendatangkan investor luar negeri maupun dalam negeri ke IKN. Hal tersebut dapat memberikan keuntungan untuk Indonesia maupun negara yang berinvestasi. 

“IKN sangat penting untuk pertumbuhan dan pemerataan ekonomi Indonesia. Bahkan tak hanya Indonesia yang akan merasakan dampak ekonomi dari IKN, Malaysia juga sebagaimana yang disampaikan oleh Perdana Menteri Malaysia,” kata Bambang Susantono. 

Sebelumnya Presiden Jokowi dan PM Malaysia Anwar Ibrahim telah menyaksikan serah terima 11 LOI investor Malaysia untuk pembangunan IKN. Sampai saat ini terhitung 71 investor yang masuk ke IKN. Minat dari calon investor Malaysia tertuju pada sektor pengelolaan sampah, infrastruktur telekomunikasi, properti, jalan raya, layanan kesehatan dan farmasi, energi terbarukan, hingga ke platform e-commerce.

Penulis: Risca l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami