Kebakaran Pabrik di Anyang China, Damkar Kerahkan 240 Petugas

Tiongkok, Deras.id – Pabrik Anyang di China terbakar dan menewaskan 36 orang, 2 orang hilang, dan dua lainnya dilarikan ke rumah sakit. Kebakaran terjadi pada Senin (21/11/2022) dan sebanyak 240 petugas pemadam kebakaran pun dikerahkan.

“Tiga puluh enam orang tewas dan dua hilang setelah kebakaran terjadi di sebuah pabrik di kota Anyang, provinsi Henan, China tengah,” demikian laporan televisi China CCTV dengan mengutip otoritas setempat.

Kebakaran terjadi sejak sore dan berhasil dipadamkan pada pukul 23.00 di hari yang sama. Tim pemadam kebakaran lokal mengirim 63 kendaraan dan 240 petugas pemadam kebakaran untuk penyelamatan. Kementerian Manajemen Darurat China juga telah mengirim tim ke tempat kejadian.

“Setelah menerima alarm, detasemen pemadam kebakaran kota segera mengirim pasukan ke tempat kejadian,” imbuh laporan CCTV.

“Keamanan publik, tanggap darurat, administrasi kota dan unit pasukan listrik bergegas ke tempat kejadian pada saat yang sama untuk melakukan penanganan darurat dan pekerjaan penyelamatan,” sambungnya.

Untuk diketahui, kecelakaan industri sering terjadi di China karena standar keselamatan yang lemah. Sebelumnya, pada bulan Juni terjadi ledakan di pabrik kimia di Shanghai. Tahun lalu, ledakan gas menewaskan 25 orang dan menghancurkan beberapa bangunan di pusat kota Shiyan.

Pada Maret 2019, sebuah ledakan di sebuah pabrik kimia di Yancheng, menewaskan 78 orang dan menghancurkan rumah dalam radius beberapa kilometer. Kemudian, empat tahun sebelumnya, ledakan raksasa terjadi di utara Tianjin di gudang bahan kimia dan menewaskan 165 orang di salah satu industri terburuk di China.

Penulis: Andre l Editor: Ifta

Exit mobile version