EntertainmentInternasional

Kasus Narkoba Lee Sun Kyun dan G-Dragon Terhubung Karena Hal Ini

Jakarta, Deras.id – Kasus narkoba yang menyeret nama selebriti ternama, seperti Lee Sun Kyun dan G-Dragon hingga kini menjadi perhatian publik. Tampaknya, kedua kasus yang dinyatakan oleh pihak kepolisian tidak berkaitan ini, memiliki benang merah pada satu sosok.

Dilansir dari Newsen pada Kamis (26/10/2023), seorang dokter telah didakwa oleh Badan Kepolisian Incheon atas tuduhan melanggar Undang-Undang Pengendalian Narkotika. Polisi menyelidiki fakta dan menemukan tuduhan terhadap manajer klub tersebut, Tuan B, Lee Sun Kyun, G-Dragon, dan seorang dokter. Berdasarkan pernyataan kepolisian, dokter ini menjadi pemasok narkoba kepada Lee Sun Kyun dan G-Dragon dari awal tayhyhun hingga saat ini tanpa menerima kompensasi.

Pengedaran narkoba ini diduga pertama kali dilakukan di klub elite yang disebut 1% Room Salon. Aktor Lee Sun Kyun disebut menjadi bagian dari klub yang berlokasi di Gangnam. Klub ini biasa dikunjungi oleh masyarakat kelas atas, terutama selebriti. Setelah menjadi pelanggan tetap di klub tersebut, Lee Sun Kyun diketahui menjalin pertemanan dengan ‘Manajer A’.

Meski sebelumnya pihak kepolisian mengatakan bahwa kasus G-Dragon ini adalah kasus terpisah dengan Lee Sun Kyun, mereka masih menyelidiki keterlibatan G-Dragon karena juga tergabung dalam klub yang sama dengan Lee Sun Kyun. Mereka juga masih mencurigai bahwa Lee Sun Kyun dan G-Dragon memperoleh narkoba melalui orang yang sama.

Saat ini, polisi berencana untuk segera melakukan tes reagen terhadap Lee Sun Kyun dan G-Dragon untuk menemukan rincian jenis obat yang dikonsumsi dan intentias obat yang diberikan. Penyelidikan terkait kasus narkoba ini terus berkembang yang berawal dari 8 orang menjadi 10 orang, termasuk Lee Sun Kyun dan G-Dragon.

Kasus narkoba ini mencuat ke publik pada 23 Oktober lalu, ketika unit investigasi kejahatan narkoba Badan Kepolisian Incheon mengumumkan bahwa Lee Sun Kyun telah didakwa secara pidana terkait penggunaan ganja dan obat-obatan terlarang lainnya berdasarkan Undang-Undang Pengendalian Narkoba. Polisi juga menangkap ‘manajer A’ dan beberapa orang lainnya, termasuk Hwang Hana, cucu dari pendiri ‘Namyong Diary’ Hong Doo Young dan mantan trainee idola Han Seo Hee yang kerap terjerat kasus narkoba bersama para selebriti.

Lee Sun Kyun juga diketahui telah melaporkan Tuan B ke kejaksaan atas tuduhan melakukan ancaman terkait kasus narkoba dan pemerasan hingga 350 juta Won (Rp 4 miliar). Sementara itu, netizen sangat menyayangkan tindakan para selebriti ternama yang terlibat dalam kasus narkoba ini.

Penulis: Dinda | Editor: Apr

Show More

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami