BeritaNasional

KAI Buka Lowongan Untuk Operasional dan Kondektur, Berikut Informasinya

Jakarta, Deras.id – PT Kereta Api Indonesia (Persero) membuka lowongan pekerjaan untuk posisi Operasional dan Kondektur. Pendaftaran lowongan tersebut sudah bisa dilakukan secara online hingga tanggal 12 Februari 2023.

“#Railfriends, KAI kembali membuka rekrutmen nih. Informasi selengkapnya dapat dicek di website resmi rekrutmen KAI di recruitment.kai.id ya,” tulis KAI lewat Twitter resminya @keretaapikita, Jumat (10/2/2023).

Adapun tingkat pendidikan yang dibutuhkan dalam rekrutmen kali ini yaitu: SLTA jurusan IPA, IPS, dan Bahasa SMK/MAK jurusan Teknik Elektro/Elektronika, Teknik Komputer & Informatika, Teknik Listrik, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, serta Perhotelan & Jasa Pariwisata D3 jurusan Manajemen Informatika, Sistem Informasi, Teknik Elektro/Elektronika, Teknik Fisika, Teknik Industri, Teknik Informatika, Teknik Listrik, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Telekomunikasi, Perkeretaapian, Manajemen, Perhotelan/Pariwisata D4/S1 jurusan Sistem Informasi, Teknik Elektro/Elektronika, Teknik Fisika, Teknik Industri, Teknik Informatika, Teknik Listrik, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Telekomunikasi, Manajemen, Perhotelan/Pariwisata, dan Ilmu Komunikasi.

Baca Juga:  2 Kali Mangkir, KPK Kembali Panggil Dito Mahendra

Peserta seleksi akan mengikuti lima tahap, yakni seleksi administrasi, seleksi kesehatan awal, seleksi psikologi, seleksi wawancara, dan seleksi kesehatan akhir. Prioritas penempatan rekrutmen kali ini untuk memenuhi kebutuhan pekerja di wilayah Sumatera Bagian Selatan, yaitu Divre III Palembang dan Divre IV Tanjungkarang.

Lebih lanjut, rincian persyaratan dan tahapan rekrutmen, masyarakat dapat mengakses laman resmi recruitment.kai.id.

Penulis: Toro | Editor: Rifai

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda