BeritaNasional

Jokowi Bakal Hadiri Puncak Harlah PMII di Solo

Jakarta, Deras.id – Puncak Harlah Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ke-63 akan digelar di Benteng Vastenburg Solo, Jawa Tengah pada Jumat, 23 Juni mendatang. Rencananya sejumlah tokoh nasional akan hadir mulai Presiden Joko Widodo, Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar, hingga jajaran menteri di Kabinet Indonesia Maju.

“Pak Presiden Jokowi direncanakan menghadiri puncak Harlah PMII ke-63 di Solo. Ada tamu juga lainnya seperti Wakil Ketua DPR yang sekaligus juga Ketua Majelis Pembina Nasional PMII Muhaimin Iskandar, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto,” kata Ketua Umum PB PMII Abdullah Syukri kepada wartawan pada Senin (19/6/2023).

Pria yang akrab disapa Gus Abe tersebut menjelaskan bahwa puncak Harlah PMII ke-63 ini menjadi panggung bersama para tokoh bangsa yang sudah menyebarluaskan nilai-nilai kebaikan. Tidak hanya itu, ia menyebut bahwa antusias kader PMII dari berbagai daerah begitu tinggi untuk hadir melepas rindu.

Baca Juga:  Susun Naskah Pembelaan, Mario Dandy Siap Jalani Persidangan

“Antusias kader PMII begitu tinggi untuk hadir melepas rindu antar sesama, bertemu para pemimpin bangsa, kiai atau alim ulama dan berdoa bersama untuk kebaikan negeri,” ujar Gus Abe.

Gus Abe juga mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat warga Solo serta dukungan penuh dari Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming atas giat puncak Harlah PMII. Ia pun juga meminta maaf jika nantinya terjadi kepadatan yang akan menimbulkan kemacetan pada puncak acara berlangsung.

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan penuh dari Wali Kota Surakarta Mas Gibran Rakabuming Raka yang sudah mengizinkan dan membantu kami mempersiapkan giat Harlah PMII ke-63. Kami juga memohon maaf kepada warga Solo atas kepadatan jalanan yang nanti akan timbul akibat acara ini,” ujar Gus Abe.

Baca Juga:  PDIP Klaim Jokowi Dukung Ganjar, Projo Tetap Tunggu Titah Presiden

Pucak Harlah ini rencananya akan dimeriahkan oleh musik gambus dari Mustofa Balasik. Tidak hanya itu, menjelang pembukaan juga ada penampilan sholawat dari Ahbabul Mustofa, serta pada akhir puncak akan dimeriahkan oleh Denny Caknan.

Beberapa menteri yang dijadwalkan hadir adalah Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar. Selain itu hadir pula Kapolri Listyo Sigit Prabowo, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo hingga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bersama kurang lebih 20.000 kader PMII se-Indonesia.

Penulis: Fia I Editor: Ifta

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda