EntertainmentInternasional

Jadwal dan Lokasi Penukaran Tiket Konser Blackpink di Gelora Bung Karno

Jakarta, Deras.id – Konser Blackpink yang diselenggarakan di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat sudah semakin dekat. Dalam hitungan hari, para fans akan bertemu dan menyaksikan performa dari keempat member Blackpink secara langsung.

Jisoo, Jennie, Rose dan Lisa akan menyapa para penggemar di tanah air selama dua hari berturut-turut. Keempatnya dipastikan memberikan kesan dan kenangan tak terlupakan pada 11 dan 12 Maret 2023 mendatang.

Tapi sebelumnya, sobat Deras perlu ingat bahwa penonton diwajibkan untuk menukarkan voucher pembelian tiket menjadi tiket fisik terlebih dahulu. Sebagaimana yang diinformasikan oleh pihak promotor, IME Indonesia, jadwal penukaran tiket konser Blacpink nantinya diadakan selama satu minggu penuh.

Waktu dan lokasi penukaran

Mengutip dari akun Instagram resmi iME Indonesia, sobat Deras bisa menukarkan tiket sejak 4 hingga 10 Maret 2023. Untuk tempatnya, pihak penyelenggara telah menetapkan di area Parkir Selatan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Jakarta.
Sementara untuk waktu, penukaran tiket konser BLACKPINK dapat dilakukan mulai pukul 10.00 WIB hingga 19.00 WIB.

Dokumen yang dibutuhkan

Saat mengunjungi area Parkir Selatan Gelora Bung Karno untuk menukarkan tiket, sobat deras perlu mengingat dan memastikan untuk membawa beberapa dokumen penting. Apa saja? Simak sebagai berikut, ya.

  1. E-Voucher yang telah dicetak.
  2. E-KTP/Paspor/SIM/Kartu Pelajar yang masih berlaku.

Untuk penukaran tiket check sound, sobat Deras bisa melihat caranya sebagai berikut:

  1. Membawa identitas diri berupa E-KTP/Paspor/SIM/Kartu Pelajar yang masih berlaku.
  2. E-Voucher yang sudah dicetak.
    Sebagai informasi tambahan dan sangat penting, penukaran tiket VIP check sound tidak bisa diwakilkan dengan alasan apapun ya, sobat Deras. Oleh karena itu, anda harus langsung hadir ke ke venue penukaran tiket.

Jadwal check sound konser Blackpink

Seperti konser di panggung negara lainnya, Blackpink juga akan melakukan check sound dan bisa disaksikan secara langsung bagi sobat Deras yang memiliki akses khusus. Untuk di GBK Jakarta, berikut jadwalnya:

  1. Sabtu, 11 Maret pukul 16.00 WIB. Antrean dimulai sejak jam 14.30 WIB.
  2. Minggu, 12 Maret pukul 15.30 WIB. Antrean dimulai sejak jam 14.00 WIB.
    Pastikan untuk datang lebih awal ya, sobat Deras. Jika tidak, anda bisa ketinggalan momen berharga ini. Selain itu, sobat Deras juga perlu terus mengupdate informasi dari penyelenggara karena jadwal check sound dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Selain soal tiket, anda juga perlu memperhatikan aturan yang berlaku selama konser Blackpink berlangsung. Informasi selengkapnya bisa dibawa di halaman selanjutnya ya, sobat Deras.id.

Penulis: Lulu | Editor: Apr

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami