BeritaNasional

Ini Dia Dalang Baterai Ponsel Cepat Habis, Simak Cara Mengatasinya!

Jakarta, Deras.id – Tidak dapat dipungkiri bahwa kebutuhan manusia modern salah satunya adalah penggunaan smartphone. Banyak dari aktivitas sehari-hari dilakukan menggunakan ponsel, baik urusan pekerjaan, tugas kuliah, hingga game atau hiburan. Kecanggihan fitur yg disediakan smartphone seakan mendukung apa saja yang kita butuhkan. 

Namun, kerap kali kita sebagai pengguna mengeluh jika baterai ponsel atau smartphone kita sering cepat habis meskipun sudah menggunakan perangkat dengan baterai berkapasitas besar.

Ternyata ada beberapa faktor yang membuat baterai ponsel atau smartphone cepat habis. Dilansir dari Android Authority Jumat (1/9/2021), berikut penyebab baterai ponsel cepat habis dan cara mengatasinya:

1. Layar Ponsel

Layar ponsel yang lebar ternyata mengonsumsi baterai lebih banyak. Hal itu yang membuat baterai ponsel menjadi cepat habis. 

Berikut solusi untuk mengatasi masalah konsumsi daya layar ponsel yang besar:

– Kurangi kecerahan layar: meredupkan kecerahan layar akan membuat konsumsi daya baterai ponsel kamu berkurang secara signifikan.

– Gunakan tingkat kecerahan adaptif: ini akan membantu secara otomatis mengatur kecerahan layar yang dibutuhkan ketika berada di suatu tempat sehingga menghemat penggunaan baterai. 

– Kurangi screen refresh rate: sejumlah perangkat mendukung layar dengan refresh rate yang tinggi dan terkadang hal ini bisa diatur dalam settings.

Baca Juga:  Nikita Mirzani Divonis Bebas, Ini Alasannya

– Kurangi waktu auto-lock: dengan cara memperkecil waktunya, layar tidak dalam keadaan menunggu untuk digunakan.

– Tidak menggunakan wallpaper animasi: ketika ponsel memutar video setiap saat, hal ini dapat menguras baterai.

– Gunakan wallpaper berwarna hitam: jika layar ponsel berjenis AMOLED, wallpaper hitam adalah yang paling hemat daya. Hal ini karena tidak harus mengaktifkan piksel.

– Gunakan layar lebih kecil: beberapa ponsel seperti Samsung Galazy Z Fold 2 dan Motorola Razr 5G memiliki layar luar yang lebih kecil. Gunakan layar tersebut lebih sering daripada yang berukuran besar saat tidak perlu menggunakan untuk tampilan yang luas.

2. Layanan Seluler

Berada di area dengan sinyal buruk ternyata menguras baterai ponsel. Sebab smartphone secara terus menerus berkomunikasi dengan tower telekomunikasi terdekat untuk tetap terhubung dengan jaringan telekomunikasi dan internet.

Berikut cara menghemat baterai terkait layar seluler:

– Ganti operator: gunakan operator seluler dengan jangkauan luas dan jaringan mumpuni.

– Airplane mode: ini dapat memaksa ponsel untuk berhenti mencari jaringan. Di wilayah dengan layanan buruk, kamu bisa mengaktifkan fitur ini. 

Baca Juga:  Inflasi Jadi Sebab Naiknya Tingkat Kemiskinan di Indonesia

– Penguat sinyal (signal booster): booster ini memang mahal namun mungkin bisa jadi solusi. Produk tersebut memiliki antena luar untuk menerima layanan dan signal terbagi dalam rumah dengan antena internal.

3. Aplikasi

Semakin banyak aplikasi di ponsel, akan lebih banyak mengkonsumsi daya baterai.

Berikut cara memperbaikinya:

– Hapus aplikasi yang tidak diperlukan

– Hentikan aplikasi yang bekerja di background (latar belakang): caranya dengan membuka pengaturan lalu apps & notifications. Pilih Select the app masuk ke Advanced, lanjutkan ke Battery. Terakhir ke Background restriction dan masuk menuju Restrict.

– Tutup aplikasi: caranya dengan buka Settings lalu ke Apps & notifications. Terakhir pilih Select the app dan tekan Force stop.

– Gunakan ponsel dengan bijak. 

4. Usia ponsel

Usia ponsel adalah alasan utama masa pakai baterai semakin pendek karena baterai smartphone mulai kehilangan kinerjanya seiring berjalannya waktu dan juga panas yang konstan. 

Berikut cara memperbaikinya:

– Beli ponsel baru: tidak ada yang dapat dilakukan lagi kecuali membeli ponsel baru. 

Baca Juga:  Tahu Anaknya Autis, Young Lex Pilih Lakukan Ini

– Mengganti baterai: jika menggunakan baterai yang dapat dilepas, kamu bisa menggantinya dengan yang baru. Bila baterai ponsel tipe yang tidak bisa dilepas, dapat menggantinya dengan membuka ponsel namun membutuhkan sejumlah pengetahuan teknis dan ada resiko dibalik semuanya.

5. Masalah lainnya

Berikut masalah lain yang membuat baterai ponsel kamu cepat habis dan solusinya:

– GPS, WiFi dan Bluetooth: matikan saat layanan ini jika tidak diperlukan. 

– Kamera: mengambil foto dan video bisa membutuhkan banyak energi maka minimalisir penggunaannya. 

– Pertahankan suhu ponsel: suhu yang dingin bisa berdampak pada daya baterai. Roger Gurney, pemilik Arctic Tech Solution mengatakan baterai lithium-ion berhenti mengeluarkan listrik saat cuaca sangat dingin. Solusi terbaik tetap jaga ponsel dekat dengan kamu agar suhu tubuh membuatnya tetap hangat.

– Update software: pembaruan software biasanya akan memasukkan peningkatan masa pakai baterai. Sebaiknya perbarui ponsel ke software terbaru segera.

– Pengisi daya portabel: menghindari penggunaan pengisian daya portabel dapat membuat daya tahan baterai lebih lama tanpa harus sering dicharge.

Penulis: Rea l Editor: Rifai

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda