Imbas Cuaca Ekstrem di Bawean, TNI AL Terjunkan KRI Soeharso

Gresik, Deras.id – Kapal TNI Angkatan Laut (AL) KRI dr. Soeharso akan diterjunkan mengangkut penumpang di Pulau Bawean yang sebelumnya terisolir akibat cuaca ekstrem. Hal itu disampaikan Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPDB Jawa Timur Gatot Soebroto, Rabu (28/12/2022).

“Bupati Gresik, sudah berkomunikasi dengan TNI AL untuk menyediakan angkutan pelayaran dari Surabaya ke Bawean, rencananya besok akan dikirim kapal dari (Pelabuhan) Perak ke Bawean,” ungkap Gatot.

Gatot mengatakan, saat ini pihaknya fokus pada penanganan angkutan yang sebelumnya terkendala oleh angin kencang dan gelombang laut yang cukup tinggi. Dampaknya, tak ada transportasi laut yang berani menyebrang ke pulau Bawean kecuali kapal besar.

“Untuk penanganan saat ini terkendala dengan angkutan, karena sebagaimana diprediksi oleh BMKG intinya satu pekan ke depan ketinggian gelombang laut itu antara 2,5 sampai 6 meter, sehingga tidak akan ada pelayaran ke Bawean kecuali kapal besar,” imbuhnya. 

Nantinya, KRI Soeharso bakal membawa ratusan personel BPBD dan beberapa dinas untuk melakukan pendataan dan penanganan penumpang yang terisolir. Selain itu, KRI Soeharso akan membawa bantuan sembako yang dibutuhkan oleh penduduk setempat.

Di samping itu, kapal tersebut juga akan mengangkut sejumlah warga Bawean yang berada di Surabaya dan sekitarnya. 

“Itu untuk mengangkut penduduk Bawean yang ada di Surabaya dan sekitarnya yang mau pulang, serta mengangkut personel BPBD, Perhubungan yang akan melakukan pendataan dan penanganan yang dibutuhkan,” pungkasnya.

Penulis: Danu l Editor: Dian 

Exit mobile version