Heboh!! Varian Baru Corona Virus Muncul, WHO Minta Kembali Pakai Masker
Inggris, Deras.id – World Health Organization (WHO) memperingatkan semua negara agar mempertimbangkan dan merekomendasikan kembali agar kembali menggunakan masker. Hal ini lantaran ditemukan varian baru subvariant Omicron XBB.1.5 atau dikenal dengan Kraken yang terbukti penyebarannya lebih cepat dibeberapa negara.
“Harus mewajibkan penumpang yang datang dari bepergian dari luar negeri, dimana ada transmisi penyebarab Covid-19 varian baru,” ujar pertugas darurat WHO Eropa, Catherine Smallwood, Jumat (13/1/2023).
Meskipun begitu, pernyataan yang dikeluarkan oleh WHO belum menjelaskan secara detail apakah XBB.1.5 akan menyebabkan gelombang lonjakan infeksi dan termasuk vaksin yang telah beredar mampu menghambat varian tersebut.
Kemunculan varian Kraken terjadi saat China mengalami lonjakan gelombang infeksi, pasca China menyatakan nol kasus infeksi. Namun sampai saat ini, kasus infeksi yang menyerang negara tirai bambu tersebut didominasi oleh varian Omicron BA.5.2 dan BF.7.
Sebagai informasi, Badan Kemanan Penerbangan Uni Eropa (EASA) dan Pusat Pencegahan Pengendalian Penyakit Eropa (ECDC) sudah lebih dahulu mengeluarkan kebijakan rekomendasi untuk penerbangan dari China dan Uni Eropa (UE). Termasuk langkah-langkah non-farmasi untuk mencegah penyebaran virus dari pelancong China.
Penulis: Lulu | Editor: Rea