Olahraga

Hasil Pertandingan Euro 2024

Jakarta, Deras.id- Matchday kedua Euro 2024 terus berlangsung dan telah menghasilkan beberapa kontestan yang lolos ke babak selanjutnya. Berikut hasil pertandingan Euro 2024.

Belgia vs Rumania

Belgia sukses mengalahkan Rumania dengan skor 2-0 dalam matchday kedua Euro grup E di Cologne Stadium, Minggu (23/6/2024) dini hari WIB. Belgia memulai laga dengan menekan yang kemudian berbuah gol cepat yang krusial pada menit kedua. Sepakan Youri Tielemans memanfaatkan sodoran bola dari Romelu Lukaku bisa menggetarkan gawang Rumania.

Selepas unggul, Belgia menerapkan permainan impresif dominan dengan penguasaan bola yang dominan. Deretan peluang dihasilkan Belgia namun tidak ada yang berujung gol. Bahkan gol Romelu Lukaku pada menit ke-63 dianulir karena offside. Tim berjuluk Rode Duivels baru mencetak gol kedua pada menit ke-80 melalui aksi Kevin De Bruyne.

Baca Juga:  Akui Sukses Jual Onana, Inter Siap Tampung Sang Kiper

Kemenangan tersebut menjadi prestisius bagi Belgia sebb memiliki arti penting bagi perjuangan Belgia membawa pulang trofi juara. Harapan menembus 16 besar kembali hidup setelah Belgia kalah dari Slovakia pada matchday pertama.

Belgia bertengger diperingkat kedua di Grup E yang menampilkan persaingan ketat karena keempat kontestan sama-sama mengemas tiga poin. Rumania yang sebelumnya menang atas Ukraina ada di peringkat pertama. Sementara Slovakia yang menang atas Belgia dan kalah dari Ukraina ada di peringkat ketiga. Ukraina berada di posisi terbawah meski punya tabungan kemenangan atas Slovakia dan sebelumnya kalah dari Rumania.

Selanjutnya pada matchday ketiga Euro 2024, Rabu (26/4), Slovakia bertemu Rumania dan Ukraina berhadapan dengan Belgia.

Georgia vs Republik Ceko

Timnas Georgia dan Timnas Republik Ceko saling berbagi angka matchday lanjutan grup F Euro di VolkS Park Stadion. Georgia membuka skor lewat eksekusi penalti Georges Mikautadze di menit 45+4. Ceko mampu membalas melalui gol Patrik Schick pada menit 59.

Baca Juga:  Kasus Penggelapan Man City Mencuat Kembali, Pep Ingin Klub Segera Selesaikan

Setelah bermain imbang di laga kedua, Georgia dan Ceko sama-sama meraih poin pertama mereka di Euro 2024. Ceko menghuni peringkat ketiga klasemen Grup F, sedangkan Georgia di posisi juru kunci.

Ceko lebih dominan dalam menguasai pertandingan dengan 12 tembakan tepat sasaran. Sedangkan Greorgia bermain lebih menunggu dan mengandalkan serangan balik yang cepat.

Portugal vs Turki

Timnas Portugal turut menjadi klub pertama grup F yang sukses mengamankan tiket 16 besar menyusul kemenangan keduanya pada babak penyishan Melawan Turki. Duel Portugal vs Turki berlangsung di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman pada Sabtu (22/62024), Waitu Indonesia.

Selecao Das Quinas mengemas kemenangan meyakinkan dengan skor 3-0 melalui aksi Bernardo Silva, Bruno Fernandes dan gol bunih diri Slamet Akaydin.

Baca Juga:  Marquez Terus Mengalami Insiden Jatuh di MotoGp 2023

Jika menilik statistik pertandingan, Portugal memang layak untuk menang besar atas turki. Selecao das Quinas tampil lebih mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 57 persen. Dari segi peluang, Portugal melepaskan 12 tembakan dengan 3 mengarah ke gawang. Adapun Turki memproduksi 11 tembakan yang 3 di antaranya menuju tepat sasaran.

Selanjutnya Portugal akan menghadapi Georgia pada pertandingan terakhir Grup F Euro 2024, Kamis, (24/6), sedangkan Turki akan melakoni partai hidup mati kontra Republik Ceko, di hari yang sama.

Penulis: Rizal I Editor: Apr

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda