Gritte Agatha dan Arif Hidayat Resmi Menikah Setelah 11 Tahun Pacaran
Jakarta, Deras.id – Pasangan Gritte Agatha dan Arif hidayat resmi menikah pada Sabtu (26/8/2023). Pasangan ini akhirnya menikah usai berpacaran selama 11 tahun.
“Mr and Mrs Arif Hidayat,” tulis Gritte Agatha di Instagramnya @gritteagatha dikutip Deras.id, Minggu (27/8/2023).
Pernikahan tersebut diselenggarakan secara mewah tampak dari unggahan Instagram Gritte didampingi kedua orang tuanya. Dalam acara ini anak Gisel Anastasia, Gempita senantiasa mengiringi langkah Gritte dalam proses menuju pelaminan tersebut.
“Special Thanks to ka @gisel_la sudah mengiringi langkahku bersama Gempi. Tuhan berkati selalu,” tulis Gritte Agatha.
Banyak ucapan selamat yang diberikan pada pasangan ini. Kabar bahagia mereka membuat rekan artisnya ikut berbahagia.
“Gritte sayaaaaaang happy wedding dayyy!!!!!!!!! Bahagia selamanya,” ucap aktor felicyangelista_.
“Happy wedding grittee happiy ever after yaaa,” ucap angeliachristy_.
Sebelumnya, pasangan ini telah melakukan acara pertunangan di hotel Borobudur yang berlokasi di Jakarta Pusat pada (13/8/2023). Dalam pertunangan tersebut konsep yang digunakan adalah garden party.
Hubungan yang sudah dijalin selama 11 tahun kini berbuah manis. Janji suci yang mereka ucapkan dalam pernikahan menjadi bukti keseriusan hubungan yang sudah terjalin cukup lama itu.
Diketahui, bahwa suami Gritte Agatha adalah seorang pebisnis muda dalam bidang fashion yang mendirikan clothing brand bernama Livehag yang menjual pakaian seperti kemeja, kaus, jaket dan juga celana. Lelaki ini mulai sering muncul di media sosial usai mempunyai YouTube dengan nama Arif Hidayat. Konten yang dibuat pun cukup bervariasi mulai dari tentang kehidupannya, self development, bisnis hingga gaya hidup di mana lelaki ini juga menggemari olah raga tenis dan sepeda.
Sempat ramai soal agama suami Gritte Agatha ini karena dikira menjalin hubungan beda agama. Ketika ditanya, dirinya pun mengaku memeluk agama Kristen Protestan sejak tahun 2018 yang sebelumnya dia adalah seorang agnostic atau tak beragama.
Penulis: Una l Editor: Ifta