Olahraga

Final Piala FA Cup 2024 Manchester City vs Manchester United: Misi Balas Dendam Setan Merah Tercapai

Jakarta, Deras.id – Manchester United akhirnya bisa angkat trofi Piala FA Cup 2024 setelah mengalahkan rival satu kotanya, Manchester City dengan skor 2-1 di Stadion Wembley, London, Sabtu (25/5/2024) malam WIB.

Pertandingan semalam berlangsung sengit. Manchester City tampil dominan, tapi pertahanan Manchester United kali ini sangat rapi.

Setan Merah berhasil balas dendam di musim lalu. Pasalnya, di final Piala FA musim ini The Red Devils berhasil memenangkan pertandingan tersebut, lewat gol pemain muda mereka Alejandro Garnacho pada menit ke-30 dan Kobbie Mainoo menit ke-38 sampai akhir turun minum.

The Citizens berhasil memperkecil kedudukan di babak kedua melalui akselarasi pemain pengganti Jeremy Doku di menit ke-87. The Red Devils berhasil mempertahankan keunggulan sampai akhir pertandingan.

Baca Juga:  Meski Kalah, Indonesia Berhasil Lolos ke Fase Gugur

Pertandingan pertama Manchester City langsung bermain menyerang dengan penguasaan bola yang cukup dominan, Setan Merah tidak diberikan kesempatan menguasai bola sampai menit ke-15 berjalan, Manchester City terus mengurung tim lawan.

Pada menit ke-30, justru Setan Merah berhasil mencuri gol. Umpan lambung Dalot dari sisi kiri dikejar Garnacho, tapi seharusnya tidak berbahaya. Namun, Gvardiol salah miskomunikasi dengan kiper Ortega, bola berhasil dicuri Garnacho yang tinggal menendang ke gawang yang kosong, akhirnya gol. Skor 1-0

Manchester United kali ini benar-benar main rapi. Pasalnya, pada menit ke-39 Setan Merah berhasil menambah keunggulan. Skema serangan apik, Garnacho mendapatkan bola dari sisi kanan mengembalikan ke tengah, Bruno langsung mendorong bola ke sisi kiri tipis dan berhasil diterima oleh Mainoo dan lansung menembak akhirnya gol. Skor 2-0.

Baca Juga:  Liverpool vs Real Madrid Babak 16 Besar Liga Champions, Jurgen Klopp Usung Misi Balas Dendam

Di babak kedua Pep Guardiola langsung merespon dengan dua pergantian pemain. Doku dan Akanji masuk.

Peluang terbaik untuk The Citizens, di menit ke-55 umpan lambung doku disambut sepakan first time Haland. Tapi bola masih keras membentur tiang.

Serangan-serangan Manchester City membuat asuhan Erin ten Hag langsung merespons dengan dua pergantian pemain bek andalan mereka Lautaro Martinez serta Rashford di ganti dengan J Evans dan Hojlund.

Manchester City akhirnya bisa memperkecil ketinggalan pada menit ke-87. Umpanan dari tengah ke sisi kiri diterima Doku, langsung menusuk tajam ketengah dan melepas tembakan mendatar ke tiang dekat. Onana telambat merespons, akhir gol. Skor 2-1.

Asisten wasit memberikan 7 menit tambahan, Manchester City tidak cukup untuk mengejar ketinggalan mereka sampai akhir pertandingan. Setan Merah berhasil menjadi pemenang dan juara Piala FA 2023/2024, sekaligus menghentikan upaya The Citizens mencetak rekor juara beruntun.

Baca Juga:  Barcelona vs Man United, Misi Balas Dendam Setan Merah di Kandang Barca

Skuad Erin ten Hag menutup musim dengan manis, satu trofi penting berhasil diraih. Sementara Manchester City yang awalnya berpeluang meraih treble musim ini harus puas dengan trofi Premier League saja.

Penulis: Fajri l Editor: Apr

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda