Jakarta, Deras.id- Jerman sukses menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2024. Kepastian tersebut didapat setelah menghempaskan perlawanan Hungaria 2-0 di matchday kedua Grup A.
Bermain di Stadion Stuttgart Arena, Rabu (19/6), Jerman kembali menunjukkan mentalnya sebagai kandidat juara melalui permainan impresifnya. Der Panzer membuka keunggulan pada menit ke-22 lewat tembakan Jamal Musiala yang menuntaskan umpan matang Ilkay Guendogan. Jerman memantapkan kemenangan setelah tembakan sang kapten, Ilkay Guendogan kembali merobek gawang Hungaria di menit ke 67.
Tambahan tiga poin penuh semakin mengukuhkan Jerman di pucak klasemen grup A dengan enam poin dan dipastikan lolos ke babak 16 besar. Sedangkan Hungaria harus memenangkan laga terakhir melawan Skotlandia jika ingin llolo ke fase selanjutnya sebagai peringhkat tiga terbaik, seperti dikuti dari laman resmi UEFA.
Jerman dinilai terus mengalami perubahan positif setelah pasang surut performanya sejak Gelaran Piala Dunia 2022. Bergabungnya pemain senior berpengalaman seperti Toni Kroos menjadi langkah yang tepat dalam melengkapi komposisi skuad Jerman yang didominasi pemain muda bertalenta. Racikan Nagelsmann kini mulai kembali mengembalikan jati diri Der Panzer sebagai raksasa Eropa meskipun belum sepenuhnya sempurnya.
“Ada kalanya kami harus berjuang keras, tapi ini adalah proses pendewasaan. Dalam kondisi di Oktober lalu, kami takkan bisa menang 2-0 dalam laga hari ini. Pada level ini, Anda harus tetap stabil,” ujar Nagelsmann usai laga, dikutip situs resmi UEFA.
“Mereka (Hungaria) adalah lawan yang sangat tidak nyaman, namun kami tetap stabil dalam sebagian besar situasi. Anda harus memenangkan laga seperti ini terlebih dahulu, dan kami berhasil melakukannya,” imbuhnya.
Nagelsmann bertekad membawa Jerman melangkah lebih jauh. Momentum menjadi tuan rumah dan tampil dihadapan penggemar sendiri menjadi kesempatan baik bagi Jerman untuk mengembalikan kepercayaan publik yang sempat hilang menyusul torehan buruk beberpa tahun terakhir.
“Suporter berjalan melewati hotel kami, mereka amat bising di stadion, hal ini memberi Anda perasaan bagus. Sulit dipercaya, namun hal itu membantu kami, karena tim kami diisi para pemain yang berpengalaman dan telah meraih sukses, namun ternyata hal itu (dukungan) tetap bermanfaat untuk anda,” Nagelsmann menjelaskan.
Jerman menjadi tim kedua dalam sejarah Kejuaraan Eropa yang mencetak tujuh gol dalam dua laga pertama mereka, bersama Belanda pada Euro 2008, dikutip dari OptaJohan.
Penulis: Rizal I Editor: Apr