BeritaNasional

Erick Thohir Jadi Ketum PSSI: Kalau Nggak Ikut Aturan Silakan Keluar

Jakarta, Deras.id – Erick Thohir resmi menjadi Ketua Umum PSSI 2023-2027 setelah mengalahkan La Nyalla Mattalitti. Ia pun meminta seluruh pihak untuk bekerja sama memajukan sepak bola Indonesia.

“Harus ikut aturannya. Bila yang tidak mengikuti peraturan silakan mundur dan keluar. Tapi aturannya kita sepakati bersama, jangan semua mau ngatur. Aturannya harus disepakati,” katanya usai Kongres Luar Biasa (KLB) di Hotel Shangri La, Jakarta, Kamis (16/2/2023).

Erick Thohir terpilih setelah memenangkan 64 suara dan mengalahkan La Nyalla yang berhasil mendapatkan 22 suara. Menteri BUMN tersebut meyakini bahwa kemenangannya tersebut bukan untuk kepentingan pribadi namun sebagai upaya memperbaiki iklim sepak bola.

“Yaitu yang namanya membangun sepak bola bersih dan berprestasi. Waktu itu saya bilang, saya bicara bahwa perlu nyali memperbaiki sepak bola Indonesia, tidak perlu teori,” tegas Erick Thohir.

“Hari ini kita sudah tidak bicara nyali lagi. Tapi kita bicara bagaimana nyali membuktikan memang kita berprestasi,” sambungnya.

KLB PSSI 2023 telah selesai digelar meski sempat ricuh saat pemilihan Wakil Ketua Umum. Beberapa peserta menduga terjadinya kecurangan karena mengklaim banyak suara yang hilang. Pemilihan ulang pun dilakukan dan menobatkan Ratu Tisha Destria dan Yunus Nusi sebagai Wakil Ketua Umum 2023-2027.

Penulis: Ifta l Editor: Rea

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami