Enner Valencia, Aktor Kemenangan Ekuador Lawan Qatar

Jakarta, Deras.id – Kemenangan Timnas Ekuador melawan tuan rumah Qatar pada pertandingan perdana Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan pada, Minggu (20/11/22) malam di Stadion Al Bayt Al Khor. Tak lepas dari penampilan impresif striker mereka Enner Valencia.

Dia berhasil memborong dua gol dan membuat La Tricolor menang mutlak atas Qatar. Pemain bernomor punggung 13 ini, sempat melesatkan gol melalui sundulan kepala pada menit ke 3 namun gol tersebut dianulir wasit karena Michael Estrada tertangkap offside melalui VAR (Video Assistant Referee). 

Akhirnya mantan  pemain West Ham dan Everton itu, berhasil menyarangkan gol pertamanya melalui titik putih pada menit ke-14 setelah dilanggar oleh Kiper Qatar Saad Al Sheeb. Pemain berusia 33 tahun ini kembali berhasil membubuhkan gol di menit ke-31 melalui sundulanapik hasil operan dari sisi sebelah kiri pertahanan Qatar. 

Lewat dua gol tersebut, penyerang Fenerbahce itu berhasil menjadi Man Of The Match pada laga tersebut dan menjadi top scorer sementara Piala Dunia 2022 Qatar. Selain itu pemain kelahiran San Lorenzo, Ekuador tersebut menjadi top skor sepanjang masa Timnas Ekuador. Sampai penampilan terakhirnya, Enner Valencia telah membukukan 37 gol dari 75 penampilannya semenjak debut pertamanya pada 1 Maret 2012 lalu.

Penulis: Irman Lukmana | Editor: Rifai

Exit mobile version