Politik

Elektabilitas Tinggi, PKB Mantap Usung Gus Yusuf di Pilgub Jateng

Jakarta, Deras.id – Wakil Ketua Umum (Waketum) PKB Hanif Dhakiri mengakui dinamika politik di Jawa Tengah menjelang pemilihan gubernur cukup menantang. Meskipun begitu, dia menegaskan PKB mantap mengusung Ketua DPW Jateng Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf di Pilgub Jateng 2024. PKB, kata Hanif, telah menjalin komunikasi dengan sejumlah pihak mengenai pasangan yang akan disandingkan dengan Gus Yusuf.

“Dinamikanya lumayan ya Jateng, tapi per hari ini kita usung Gus Yusuf. Tapi sedang melakukan pembicaraan juga untuk membangun koalisi baik dengan partai maupun individu-individu yang akan cocok dengan Gus Yusuf,” ucap Hanif di DPP PKB Jakarta pada Selasa (12/6/2024).

Ketua Desk Pilkada PKB Abdul Halim Iskandar menegaskan, partainya masih percaya diri untuk mengusung Ketua DPW Jateng tersebut untuk maju sebagai cagub Jateng. Menurutnya, pengusungan Gus Yusuf menjadi Gubernur Jateng merupakan cita-cita PKB.

Baca Juga:  Jazilul: Anies Identik dengan PKS, PKB Ingin Koalisi Lebih Besar

“Terkait Jawa Tengah, tentu kita punya kader yang sangat potensial, Gus Yusuf sebagai Ketua DPW PKB Jawa Tengah, basisnya kuat banget,” ujar Gus Halim.

“Ya tentu sebagai sebuah partai politik yang memiliki akses yang cukup kuat di masyarakat, tentu kita ingin agar Gus Yusuf bisa maju di Pilgub Jawa Tengah dengan posisi Gubernur. Ini obsesi dan cita-cita utama kita,” lanjutnya.

Meski demikian, Menteri Desa tersebut mengatakan bahwa politik saat ini masih bersifat dinamis sehingga banyak pembicaraan dan negosiasi semacamnya. “Tetapi politik pasti ada pembicaraan, ada negosiasi, dan macam-macam. Tetapi hari ini kita ingin agar Gus Yusuf running di Pilgub Jateng pada posisi calon gubernur. Proposal kita seperti itu,” tutur Gus Halim.

Baca Juga:  Kiai dan Ulama Minta Koalisi KIR Segera Deklarasi Capres-Cawapresnya

Pada saat ditanya, apakah Gus Yusuf akan disandingkan dengan Kapolda Jawa Tengah, Ahmad Luthfi untuk memenangkan kontestasi pilkada tersebut. Gus Halim hanya menjelaskan partainya bisa berpeluang dengan siapa saja, karena partainya membuka koalisi secara terbuka.

“Dengan siapa saja, dengan siapa saja. Punya peluang dengan siapa saja. Namanya juga pembicaraan di politik masih sangat dinamis. Dan ukuran nanti selesai atau tidak, ya, itu kan bukan di ranah dialog. Urusan selesai tidak itu kan di ranah berangkat ke KPU. Nah itu kan. Berangkat ke KPU,” jelasnya.

Di sisi lain, Ketum PKB Muhaimin Iskandar menyatakan partainya terus meyakinkan partai-partai lain untuk turut mengusung pria yang akrab disapa Gus Yusuf dan juga Ketua DWP PKB Jateng. Ia menegaskan, elektabilitas Gus Yusuf sampai saat ini masih tinggi dibandingkan dengan calon-calon lain.

Baca Juga:  Hasil Survei Indo Barometer, PKB Unggul di Urutan 3

“Karena alhamdulillah menurut survei-survei yang ada Gus Yusuf ini masih yang tertinggi dibanding calon-calon yang lain,” ungkap Gus Imin.

Tidak hanya PKB, Partai NasDem mengaku telah membuka komunikasi dengan beberapa figure untuk diusung sebagai bakal calon Gubernur Jawa Tengah pada pilkada mendatang. Salah satunya Kapolda Jateng Irjen Pol. Ahmad Luthfi yang saat ini mengaku tertarik maju di Pilgub Jateng.

“Kader-kader atau calon-calon juga telah berkomunikasi juga. Misalnya, sebut saja Kapolda Jateng ternyata juga punya minat untuk mencalonkan Gubernur,” ungkap Ketua DPP Partai NasDem Sugeng Suparwoto.

Penulis: Fia l Editor: Muhibudin Kamali

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda