Politik

Elektabilitas Ridwan Kamil Redup, PAN Munculkan Duet Kaesang-Anjani untuk Pilgub Jakarta

Jakarta, Deras.id- Ketua DPW PAN Jakarta Eko Patrio, memunculkan duet Ketum PSI Kaesang Pangarep dan Ketua DPP PAN Zita Anjani di Pilkada Jakarta usai elektabilitas Ridwan Kamil meredup. Eko menilai, keduanya menarik jika diusung bersama sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta.

“Lebih bagus lagi tuh, Mba Zita Anjani dengan Kaesang. Kaesang sebagai gubernurnya, Mba Zita sebagai wakil gubernurnya,” ucap Eko kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta pada Selasa (25/6/2024).

Eko mengatakan, Zita merupakan seorang politikus Indonesia yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta di PAN. Putri dari Zulkifli Hasan tersebut sangat konsentrasi dengan Pendidikan anak dan ibu. Hal itu sangat menarik untuk diduetkan bersama Kaesang di Pilkada Jakarta.

Baca Juga:  Jubir Anies: Koalisi Perubahan Targetkan Deklarasi Capres Sebelum Puasa

“Sama-sama muda, saling melengkapi, jadi buat saya menarik,” ujar Eko.

Eko menjelaskan, partainya lebih memprioritaskan berkoalisi kembali dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk pilkada mendatang. Tidak hanya itu, PAN dan partai-partai lain dalam KIM masih memiliki waktu membentuk pasangan calon yang paling sesuai dengan harapan dan kebutuhan warga Jakarta.

“Mungkin kita akan prioritaskan lebih ke KIM-nya, lebih ke Koalisi Indonesia Maju kira-kira mau diarahkan kemana. Tapi itu tidak menjadi seratus persen mengarah ke sana gitu,” jelas Eko.

Diketahui, Elektabilitas mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mulai meredup usai muncul nama Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama yang ikut meramaikan bursa Pilkada Jakarta. Hal tersebut membuat Partai Golkar pesimis jika mengusung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta.

Baca Juga:  PKB: KH Marzuki Mustamar Tak Menolak Maju Pilgub Jawa Timur

“Di Jakarta, ya dulu waktu pertama kali Ridwan Kamil memasang billboard’on the way ke Jakarta’, memang waktu itu punya daya kejut. Nah elektabilitasnya lumayan,” ucap Waketum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia.

“Tetapi begitu nama-nama lain muncul, kemudian dicalonkan, didengungkan, muncul nama Anies Baswedan, muncul nama Basuki Tjahaja Purnama, segala macam, nah ini menurun elektabilitasnya, kalau kita melihat survei hari ini,” imbuhnya.

Melihat temuan tersebut, Doli mengatakan, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan pihaknya membutuhkan waktu apakah akan mengusung Ridwan Kamil di Jakarta atau tidak. Sebab, masih ada waktu beberapa bulan lagi menjelang pendaftaran resmi Pilkada Jakarta 2024.

Sementara, Doli mengklaim komunikasi Golkar dengan partai KIM baik-baik saja terkait pencalonan Ridwan Kamil ini. Menurut dia, Airlangga sudah memberikan pemahaman kepada para pimpinan KIM bahwa Golkar butuh waktu sebelum membuat Keputusan mengenai pencalonan Ridwan Kamil.

Baca Juga:  Pilgub Jakarta Dinilai Sekuel Pilpres 2024, Dukungan PDIP Bakal Menangkan Anies

“Makanya kalau sudah sepakat, sudah diputusin kan, gitu kan. Sampai sekarang kan belum diputuskan. Dan sekali lagi kita masih melakukan exercise, baik di Jabar maupun di Jakarta,” pungkas Doli.

Penulis: Fia l Editor: Muhibudin Kamali

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda