BeritaNasional

Efek Kecelakaan Berulang, DPR RI Minta Kemendikbud Larang Study Tour ke Luar Kota

Jakarta, Deras.id – Kegiatan study tour di beberapa daerah saat ini tengah menjadi sorotan, lantaran beberapa bus rombongan sekolah mengalami kecelakaan. Wakil Ketua Komisi X DPR, Dede Yusuf Macan meminta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk melarang sementara kegiatan study tour guna mengurangi kejadian kecelakaan serupa.

“Kita harus bicara, ini adalah darurat, karena darurat apalagi musim kelulus-lulusan maka perlu ada ketegasan dari pemerintah dalam hal ini Kemendikbud, untuk melarang sementara study tour ke luar kota,” kata Wakil Ketua Komisi X DPR, Dede Yusuf Macan Effendi saat dihubungi dikutip Deras.id, Jumat (24/5/2024).

Pemerintah diharapkan dapat membuat aturan tentang karyawisata bagi siswa. Kegiatan study tour dapat diganti dengan kegiatan pentas seni dan perpisahan di daerah masing-masing.

Baca Juga:  Gus Imin Sebut Gibran Belum Cukup Umur Jadi Cawapres

“Diganti menjadi kegiatan pentas seni dan perpisahan cukup di kotanya saja, atau apapun namanya. Karena ini kita mencegah jangan sampai terulang dan terulang kembali. Jadi dicari nanti, pemerintah harus mencari bentuk peraturan terkait dengan karyawisata, karena kalau study tour ini kan yang banyak tidak study tapi lebih banyak jalan-jalannya saja,” tutur Dede Yusuf Macan.

“Jadi karya wisata itu yang kaya gimana, jadi yang disebut sebagai experiencing learning itu seperti apa dan itu tidak harus melakukan perjalanan ke luar kota yang jauh,” imbuhnya.

Apabila harus melakukan perbaikan pada seluruh bus travel, tidak memungkinkan. Pasalnya, akan membutuhkan waktu lama untuk melakukan perbaikan kelayakan kendaraan dan remnya.

Pihak sekolah, biasanya mencari harga murah untuk kegiatan study tour. Oleh sebab itu, untuk mengurangi kecelakaan diharapkan Kemendikbud melarang sementara kegiatan study tour.

Diketahui, sepanjang bulan Mei 2024 terdapat beberapa insiden kasus kecelakaan bus rombongan study tour pelajar sekolah ke luar kota. Pertama, bus rombongan study tour pelajar SMK Lingga Kencana Depok mengalami kecelakaan di Ciater, Subang, Jawa Barat pada, Sabtu (11/5/2024). Akibatnya sebanyak 11 orang pelajar dan guru meninggal dunia dan belasan orang lainnya terluka.

Baca Juga:  Kemendikbud Tanggapi Kasus Siswa Kelas SD Tewas Dikeroyok Kakak Kelasnya

Kedua, bus rombongan study tour pelajar SMP PGRI 1 Wonosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, mengalami kecelakaan di ruas Tol Jombang-Mojokerto pada, Selasa (21/5/2024). Akibatnya, 2 orang meninggal dunia dan belasan orang terluka. Ketiga, bus rombongan study tour pelajar MIN 1 Pesisir Barat alami kecelakaan masuk jurang di Kabupaten Tanggamus, Lampung pada, Rabu (22/5/2024) sekitar pukul 01.30 WIB. Akibatnya sebanyak 6 orang yang terluka, termasuk sopir bus.

Penulis: Risca l Editor: Ifta

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda