Jakarta, Deras.Id – Pertandingan semifinal Copa America 2024 antara Uruguay dan Colombia yang akan berlangsung di Bank of America Stadium, Kamis 11/7/2024 pagi WIB.
Uruguay berhasil menyingkirkan Brasil melalui adu penalti di babak perempat final. Sementara itu, Kolombia telah mengamankan tempat di semifinal lebih dulu setelah menang telak 5-0 atas Panama. Kedua kemenangan ini menunjukkan kekuatan masing-masing tim di turnamen tersebut.
Dalam sejarah pertemuan antara Uruguay dan Kolombia, Uruguay mencatat tujuh kemenangan, sementara Kolombia meraih tiga kemenangan dan lima pertandingan berakhir imbang. Dari total 15 pertandingan tersebut, kedua tim mencetak total 45 gol, dengan Uruguay mencetak 24 gol dan Kolombia mencetak 21 gol.
Kedua tim bertemu dalam pertandingan terakhir di Kualifikasi Piala Dunia pada Oktober 2023. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang 2-2 sedangkan di pentas Copa America, pada Copa America 2021, Uruguay dan Kolombia bertemu di babak perempat final. Pertandingan tersebut berakhir imbang 0-0 setelah waktu normal dan perpanjangan waktu. Akhirnya, Uruguay kalah dalam adu penalti dengan skor 2-4.
Marcelo Bielsa, pelatih kepala Uruguay, memang terkenal dengan gaya permainan menyerangnya. Dia ingin para pemainnya kembali menyerang dengan efektif pada laga semifinal mendatang. Bielsa bahkan tidak puas dengan performa timnya pada pertandingan terakhir melawan Brasil, meskipun mereka berhasil menang melalui adu penalti. Dia berharap timnya bisa menunjukkan permainan yang lebih dominan dan tajam di lini serang pada laga tersebut.
“Jika Anda bertanya kepada saya apakah saya senang kami hanya menciptakan tiga peluang mencetak gol, maka jawabannya tidak. Namun, lawan kami hanya mempunyai dua peluang mencetak gol,” kata Bielsa
Sementara Kolombia memiliki catatan yang impresif di Copa America 2024. Mereka keluar sebagai juara Grup D, yang terdiri dari Brasil, Paraguay, dan Kosta Rika. Kolombia mencatatkan dua kemenangan, yaitu saat melawan Paraguay dan Kosta Rika. Selain itu, mereka bermain imbang 1-1 melawan Brasil. Hasil-hasil ini menunjukkan kekuatan Kolombia dan konsistensi mereka dalam turnamen tersebut, menjadikannya tim yang patut diwaspadai di babak semifinal.
Kolombia masih diperkuat oleh penyerang veteran James Rodriguez, yang tetap menjadi ancaman bagi lawan-lawannya. Pemain yang kini bermain untuk Sao Paulo, Brasil, tersebut sudah mencetak satu gol dan memberikan lima assist dalam empat pertandingan di Copa America 2024. Kontribusi James Rodriguez sangat penting bagi timnya, menunjukkan bahwa meskipun sudah veteran, dia masih memiliki kemampuan untuk membuat perbedaan di lapangan.
sejarah prestasi kedua tim di Copa America cukup berbeda. Kolombia hanya pernah meraih gelar juara satu kali, menjadi runner-up satu kali dan meraih posisi ketiga sebanyak lima kali. Sementara itu, Uruguay memiliki catatan yang jauh lebih gemilang dengan 15 gelar juara, enam kali runner-up, dan sembilan kali meraih posisi ketiga.
Namun, meskipun statistik di atas kertas menunjukkan dominasi Uruguay, hasil pertandingan di lapangan sering kali tidak bisa diprediksi, di atas rumput hijau semua kemungkinan bisa terjadi.
Penulis: Elfajr l Editor: Apr