EntertainmentInternasional

Daftar Lengkap Line Up Music Bank Global Festival 2023

Jakarta, Deras.id – Tim produksi Music Bank Global Festival 2023 telah mengumumkan line up akhir dari acara yang akan digelar pada 9 dan 15 Desember mendatang. Sebanyak 38 artis K-pop akan turut memeriahkan acara tersebut.

Acara musik tersebut akan dipandu oleh Rowoon dan Jang Won Young pada bagian pertama. Sedangkan untuk bagian dua, akan dipandu oleh Rowoon, Jang Won Young, Go Min Si, dan Lee Young Ji. Bagian pertama Music Bank ini akan disiarkan langsung dari KBS Hall, Korea Selatan pada 15 Desember 2023 dengan dimeriahkan oleh 18 penampil yang siap menghibur para penonton. Sementara bagian kedua, akan digelar di Belluna Dome, Jepang pada 9 Desember 2023 dengan menghadirkan 20 penampil spektakuler.

Baca Juga:  Aktor Nam Joo Hyuk Jalani Wajib Militer Mulai Hari Ini

“Dengan menggabungkan bagian satu dan dua, sebuah festival global akan digelar di mana 38 artis dalam negeri yang telah menerima banyak cinta dari para penggemar tahun ini, semuanya akan berkumpul di satu tempat. Nantikan panggung-panggung legendaris saat artis-artis yang mewakili K-pop dari generasi kedua hingga kelima berkumpul. Harap nantikan,” ujar tim produksi Music Bank Global Festival 2023.

Nantinya, para artis K-pop yang akan tampil di acara Music Bank Global Festival 2023 di Korea Selatan, yakni Sunmi, Hwasa, Young K, NCT 127, NCT Dream, fromis_9, (G)I-DLE, ONEUS, TXT, CRAVITY, Aespa, IVE, Xdinary Heroes, Hi-L, CIX, ZEROBASEONE, LIZ, dan FastasyBoys. Sedangkan untuk Music Bank Global Festival di Jepang akan dimeriahkan oleh Park Jin Young, Golden Girls, SHINee, Melomance, Kang Daniel, THE BOYZ, Stray Kids, ATEEZ, ITZY, Lee Young Ji, P1HARMONY, STAYC, ENHYPEN, NIJU, Kep1er, NMIXX, LE SSERAFIM, NewJeans, ANTIME, dan BOYNEXTDOOR.

Baca Juga:  Imbas Kasus Narkoba, Yoo Ah In Digantikan Kim Sung Cheol dalam Drama 'Hellbound 2'

Sebagai informasi, Music Bank Global Festival merupakan festival musik tahunan berskala besar yang diselenggarakan oleh KBS dengan menampilkan penampilan memukau dari para artis K-pop. Untuk pertama kalinya dalam 12 tahun, festival musik ini juga akan diadakan di Jepang. Festival ini akan menjadi salah satu acara musik terbesar tahun ini. Nantinya, para penonton dapat menyaksikan siaran langsung melalui KBS2 TV pada 15 Desember 2023 pukul 20.30 KST atau 18.30 WIB.

Penulis: Dinda | Editor: Apr

Show More

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda