BeritaInternasional

Christine Lambrecht Resmi Mengundurkan Diri dari Menteri Pertahanan Jerman

Jerman, Deras.id – Christine Lambrecht dikabarkan resmi mengundurkan diri dari jabantanya sebagai Menteri Pertahanan Federal. Hal itu akibat mosi tidak percaya publik atas kemampuannya dalam membentuk tentar Jerman. 

“Hari ini saya meminta kanselir untuk memberhentikan saya dari jabatan menteri pertahanan federal,” kata Lambrecht dikutip dari news.sky.com, Senin (16/01/2023) sore. 

Lambrecht menambahkan, dalam kurun waktu beberapa bulan terakhir pihaknya fokus membenahi media pribadinya yang selama ini telah menghalangi debat faktual mengenai militer dan kebijakan keamanan Jerman. 

“berbulan-bulan fokus media pada pribadi saya,” katanya. 

Saat ini Jerman telah menghadapi tekanan untuk menyetujui peningkatan dukungan militer untuk Ukraina. Termasuk menyetujui pengiriman tank tempur Leopard 2 yang cukup legendaris tersebut.

Meskipun Jerman telah meningkatkan dukungan militernya untuk Ukraina, namun dalam beberapa bulan terakhir juga menjanjikan howitzer, yakni senjata anti-pesawat self-propelled Gepard dan sistem rudal darat udara.

Baca Juga:  Jungkook BTS dapat Ancaman Pembunuhan, Diduga dari Indonesia

Meski begitu, kemampuan pertahanan Berlin dipertanyakan setelah beberapa tank infanteri Puma tak berfungsi selama latihan militer baru-baru ini.  

Penulis: Mahfud l Editor: Rifai 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda