EntertaimentInternasional

Cha Eun Woo Gandeng India Eisley untuk Debut Solo

Jakarta, Deras.id – Cha Eun Woo baru-baru ini mengumumkan rencana debut solonya dengan menggandeng India Eisley sebagi model video musiknya. Pengumuman ini disampaikan oleh Fantagio melalui pernyataan resmi pada Minggu (28/1/2024).

“Album solo pertama Cha Eun Woo ASTRO akan dirilis pada 15 Februari 2024. Kami baru-baru ini syuting MV (music video) dengan aktris India Eisley di Amerika Serikat,” ucap Fantagio.

Sehari sebelum pengumuman tersebut dirilis, tersebar foto Cha Eun Woo bersama India Eisley di Los Angeles yang dibagikan oleh seorang netizen ke media sosial. Dalam foto tersebut, dia memberikan keterangan bahwa yang dilihatnya memang benar Cha Eun Woo.

“Aku kebetulan melihat Cha Eun Woo di Los Angeles. Aku agak ragu untuk mengambil fotonya, jadi aku hanya bisa mengambil foto dari belakang, tapi itu adalah Cha Eun Woo,” ujarnya.

Baca Juga:  Lee Do Hyun Tampilkan Sisi Berbeda di Drama ‘The Good Bad Mother’

Foto tersebut memperlihatkan Cha Eun Woo sedang duduk berhadapan dengan India Eisley di sebuah kafe. Awalnya, para netizen menduga bahwa keduanya tengah menjalin hubungan asmara. Namun, rumor tersebut terbantahkan setelah pengumuman debut solo Cha Eun Woo dirilis oleh pihak agensi.

Sementara itu, India Eisley merupakan aktris Hollywood yang mengawali kariernya di dunia akting lewat film ‘Headspace’ (2005) menjadi lawan main sang ibu, Olivia Hussey. Pada tahun 2008, dia berhasil mendapatkan peran utama dalam ‘The Secret Life of the American Teenager’ yang berhasil melambungkan namanya. Aktris cantik ini juga semakin dikenal usai membintangi ‘I am the Night’ (2019).

Sedangkan Cha Eun Woo yang merupakan anggota boy group ASTRO itu, direncanakan akan kembali menyapa para penggemarnya di Asia melalui tur bertajuk ‘2024 Just One 10 Minute [Mystery Elevator]. Beberapa negara tersebut, termasuk Korea, Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina, Singapura, dan Jepang. Tur ini nantinya akan dimulai di Seoul (Korea Selatan) pada 17 Februari, Kuala Lumpur (Malaysia) 24 Februari, Bangkok (Thailand) 9 Maret, Manila (Filipina) 16 Maret, Singapura 13 April, Jakarta (Indonesia) 20 April, dan Jepang pada 30-31 Maret mendatang.

Baca Juga:  Jisoo BLACKPINK Bakal Debut Layar Lebar Lewat Film 'Dr. Cheon and Lost Talisman'

Penulis: Dinda | Editor: Apr

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda