Suksesi 2024

Cegah Stunting, Lora Fadil Beri Edukasi kepada Keluarga Penerima Manfaat

Situbondo, Deras.id – Anggota Komisi VIII DPR RI Ach Fadil Muzakki Syah menghadiri Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) Keluarga Penerima Mamfaat (KPM) PKH di Kacamatan Kendit dan Kecamatan Panarukan Kabupaten Situbondo pada, Rabu (24/1/2024). Lora Fadil menegaskan bahwa kesehatan adalah bagian paling penting dari kehidupan selain pendidikan.

“Ibu-ibu sekalian, jenengan semua harus optimis, bahwa dengan memperhatikan kesehatan bagi anak-anak kita, maka di situ akan ada harapan kepada mereka masa depan yang lebih baik, dan mungkin ini akan menjadi perantara mereka mengangkat derajat keluarga ibu-ibu semua yang hadir”, kata Lora Fadil pada acara Giat Pengawasan di Pendopo Jawa Timur dikutip Deras.id, Kamis (24/1/2024).

Kehadiran Lora Fadil dalam rangka melaksanakan fungsi pengawasan edukasi stunting yang dilaksanakan oleh Kementerian Sosial sebagai mitra Komisi VIII DPR RI. Dihadapan 150 KPM PKH yang hadir, anggota DPR RI Dapil 3 Jatim ini berpesan supaya bantuan yang diterima oleh KPM PKH digunakan dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga:  Gus Halim Tekankan Pentingnya Peran Desa dalam Konvergensi Stunting

“Kunci keberhasilan bukan hanya pada pemeberian edukasi, namun pengawasan terhadap penyaluran program perlu kita tingkatkan, hal ini penting agar sesuai target yang diinginkan”, ucap Lora Fadil.

Penulis: Solihin l Editor: Ifta

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda