Bursa Transfer 20 Pemain Baru Como 1907

Jakarta, Deras.id – Gebrakan Como 1907 di sepak bola Italia memang menjadi sorotan, terutama setelah klub ini diakuisisi oleh Hartono bersaudara, konglomerat asal Indonesia.

Perjalanan klub yang dijuluki I Lariani ini dari Serie D hingga menembus Serie A adalah pencapaian luar biasa, dan penunjukan Cesc Fabregas sebagai pelatih utama mempertegas ambisi mereka. Fabregas, yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih, kini dipercaya sepenuhnya untuk memimpin tim sebagai unico allenatore. Dengan lebih dari dua dekade absen dari Serie A, keberhasilan Como 1907 untuk kembali ke liga teratas ini menandakan era baru bagi klub, sekaligus memperlihatkan tekad mereka untuk bersaing di level tertinggi.

I Lariani menunjukkan ambisi besar mereka untuk bertahan dan bersaing di Serie A setelah berhasil promosi. Di bawah kepemimpinan Cesc Fabregas sebagai pelatih, klub ini telah melakukan gebrakan besar di bursa transfer musim panas dengan mendatangkan 20 pemain, termasuk nama-nama besar seperti Emil Audero, Pepe Reina, Alberto Moreno, Andrea Belotti, dan Raphael Varane. Langkah ini jelas mencerminkan tekad Como untuk tidak hanya bertahan di Serie A.

Dengan aktivitas transfer yang agresif dan perekrutan pemain-pemain berkelas, Como 1907 tampaknya siap untuk memperbaiki build up serangan mereka, yang kemungkinan akan lebih bernuansa Spanyol musim ini. Strategi ini mirip dengan yang dilakukan Monza saat mereka promosi, dimana mereka merekrut pemain dengan kualitas layaknya klub delapan besar Serie A.

Kehadiran pemain-pemain berpengalaman di skuad mereka seharusnya memberikan stabilitas dan kekuatan tambahan, memungkinkan Como untuk tampil kompetitif di liga yang keras seperti Serie A. Ambisi besar klub ini terlihat jelas dari langkah-langkah yang telah diambil, dengan modal tersebut harapan untuk bersaing di level tertinggi tampaknya realistis.

Hartono bersaudara, yang dikenal sebagai konglomerat terkaya di Indonesia, memang sudah menarik perhatian media Eropa, termasuk The Athletic, yang menyebut mereka sebagai pemilik klub terkaya di sepak bola Italia. Dengan dukungan finansial tersebut, tidak heran jika Cesc Fabregas dapat memanfaatkan tebalnya kantong bosnya untuk memperkuat skuad Como 1907.

“Di danau Como, Cesc Fabregas kembali ke area teknik setelah menyelesaikan lisensinya,” tulis The Athletic.

“Dia mengandalkan pemilik terkaya di sepak bola Italia untuk mengupgrade tim.”

“Bukan hanya untuk menyesuaikan level tertinggi, tetapi juga agar sesuai gagasan sepak bolanya.”

Dengan latar belakang dan pengalaman internasional yang dimiliki para pemain ini, Como 1907 tidak hanya memiliki skuad yang kaya akan pengalaman, tetapi juga koneksi yang kuat dengan budaya sepak bola Spanyol dan Eropa.

Penulis: Elfajr l Editor: Apr

Exit mobile version