BeritaNasional

BBM Nonsubsidi Turun Harga, Berlaku Mulai Hari Ini

Jakarta, Deras.id – Bahan Bakar Minyak (BBM) nonsubsidi akan mengalami penyesuaian harga jual. Penyesuaian tersebut diungkap Erick Thohir selaku Menteri Badan Usaha Miliki Negara (BUMN) di Twitter pribadinya seusai mendapat arahan langsung oleh Presiden Joko Widodo pada Selasa, (3/1/2023).

“Alhamdulillah. Per hari ini @pertamina melakukan penyesuaian harga jual BBM nonsubdi. Berlaku mulai jam 14.00 WIB nanti” terang Erick Thohir.

Menurutnya, terkait penyesuaian harga BBM non-subsidi tersebut mengikuti harga pasar dunia. Sedangkan untuk jenis BBM Pertalite dan Solar subsidi harganya masih tetap, namun tetap disubsidi.

“BBM non-subsidi memang mengikuti harga di dunia. Sementara, kami berkomitmen tetap memberikan subsidi bagi masyarakat untuk jenis BBM khusus penugasan (JBKP) Pertalite (harga tetap di Rp 10.000/liter, dari harga keekonomian Rp 11.050/liter) dan jenis BBM tertentu (JBT) Solar subsidi (harga tetap di Rp 6.800/liter, dari harga keekonomian Rp 13.300/liter” imbuhnya di Instagram pribadinya @erickthohir.

Penyesuaian harga jual BBM nonsubsidi antara lain:

Pertamax (RON 92) sebelumnya Rp 13.900, disesuaikan menjadi Rp 12.800 per-liter, turun 1.100. Sementara Pertamax Turbo (RON 98) sebelumnya Rp 15.200, disesuaikan menjadi Rp 14.180 per-liter, turun 1.020.

Dexlite (CN 51) sebelumnya Rp 18.300 disesuaikan menjadi Rp 16.150 per-liter. Lebih lanjut Pertamina Dex (CN 53) sebelumnya Rp 18.800 disesuaikan menjadi Rp 16.750 per-liter.

Sebagai informasi, dalam arahan tersebut ada tiga menteri yang mengikuti rapat bersama Presiden. Yaitu Menteri Keuangan (Menkue) Sri Mulyani , Menteri Energi dan Sumber Daya Manusia (Menesdm) Arifin Tasrif dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Penulis: Efendi l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami