BeritaPolitik

Anies Bakal Canangkan Pasar AMIN di Bengkulu

Jakarta, Deras.id – Capres nomor urut 1 Anies Baswedan melakukan safari politiknya di wilayah Bengkulu pada Rabu 6 Desember 2023. Dalam safari tersebut Anies bakal canangkan Pasar AMIN sebagai pasar tradisional di Indonesia salah satunya di Pasar Minggu Bengkulu.

“Karena itu kami canangkan Pasar AMIN ini. Jadi, kami menyiapkan program untuk pasar, pasar itu para pedagangnya punya akses pada kredit lebih mudah. Akses kredit itu sekarang memang mudah bagi usaha besar, tapi usaha kecil, mikro, selalu kesulitan, maka kita ingin melakukan perubahan di situ,” kata Anies di Bengkulu pada Rabu (6/12/2023).

Anies mengatakan, bahwa masih banyak pasar tradisional yang harus dijaga agar tak pudar. Ia pun meminta agar masyarakat berkontribusi dalam menjaga pasar tradisional sehingga tetap bersih dan aman.

“Kedua adalah terkait dengan pengelolaan pasar. Pasar pasar kita ada pasar pasar tradisional yang harus dijaga. Jangan sampai pasar tradisional itu hilang, karena itu adalah ciri dari masyarakat kita, menjadi pasar yang bersih yang nyaman,” ucap Anies.

Kemudian, Anies berjanji akan melakukan reformasi besar-besaran pada tata niaga yang selama ini ada. Hal itu dilakukan agar rantai distribusi yang menjadi sebab harga bahan pokok mahal bisa dipotong.

“Lalu harga-harga yang kita temukan mahal, harga itu harus bisa diturunkan. Dari petaninya dengan harga jual di pasar selisihnya jauh, kenapa selisihnya jauh? Karena di situ ada berbagai macam mata rantai yang tidak efisien, tengkulaknya banyak, mata rantainya Panjang ini harus dipotong dnegan begitu harga di pasar lebih murah, dan harga di petani menjadi lebih tinggi,” ungkap mantan Gubenur DKI Jakarta ini.

Penulis: Fia l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami